Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Duet Bupati dengan Ketua LP Ma’arif PCNU Malang

Duet Bupati dengan Ketua LP Ma’arif PCNU Malang

  • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
  • calendar_month Senin, 24 Jun 2024
  • visibility 693

Dr. Abdul Aziz Tata Pangarsa,M.Pd. Senin 24 Juni 2024

Hari Minggu, 23 Juni 2024, saya mendampingi Ketua PC LP Ma’arif NU Kabupaten Malang untuk menghadiri undangan Wisuda Terpadu MI dan MTs Wahid Hasyim 2 Desa Kucur Kecamatan Dau Kabupaten Malang, dengan kepala MI, Bapak Husnul Yakin dan Kepala MTs-nya Bapak Jamil.

Dalam sambutan sekaligus mauidhoh hasanah-nya Prof. Amka (panggilan akrab dari Prof. Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.PdI, Ketua PC LP Ma’arif NU Kabupaten Malang) menyampaikan banyak hal, diantaranya adalah:

Satu. Jika ingin memiliki anak yang Sholih dan Sholihah, harus dimulai dari memilih istri/suami yang baik agamanya, kemudian ketika dalam kandungan hendaknya didoakan, dibacakan Surat Maryam dan Surat Yusuf juga diriadohi dengan puasa,

Dua. Pentingnya berbakti kepada orang tua khususnya kepada ibu yang melahirkan kita, agar bisa menjadi sukses kelak di kemudian hari,

Tiga. Sekolah saja terus, jangan sampai putus sebisanya semampunya, karena dengan pendidikan insyaallah bisa dimulyakan dan bermanfaat untuk orang lain.

Empat. Kemandirian Ma’arif sebagai lembaga pendidikan yang sudah ada sejak berdirinya organisasi ini sampai sekarang.
Hadir juga di acara tersebut Bapak Karim, selaku Kepala Desa Kucur sekaligus juga Pengurus Yayasan dan juga Bapak Bupati Malang, Drs. H. Sanusi, MM.

Kepala MTS Wahid Hasyim sekaligus Kortan MWC Ma’arif Dau bapak Jamil menyampaikan kebangaan nya karena bisa mendatangkan Bupati dan Guru Besar dalam satu momen, juga tak kalah bahagianya wisuda kali ini kami tampilkan juara satu pramuka se Malang untuk memberi motivasi lulusan nya, juga ada penambahan siswa tahun ini cukup signifikan.


Sementara Bupati Malang Drs HM Sanusi menyampaikan “kualitas sekolah swasta sekarang sudah mulai diperhitungkan eksistensinya, siswa-siswi yang lulus harus tetap semangat belajar dan jangan sampai menyakiti hati orang tua, bagi orang tua terutama ibu harus sering riyadah untuk anak-anak nya insyaallah mereka akan sukses dengan riyadah sang ibu” Tuturnya


(Mz)

  • Penulis: Muhammad Masykur Izzy Baiquni

Rekomendasi Untuk Anda

  • LP MA’ARIF HADIR DAN SUPPORT SEKOLAH PARA AMIL DI MADRASAH

    LP MA’ARIF HADIR DAN SUPPORT SEKOLAH PARA AMIL DI MADRASAH

    • calendar_month Senin, 6 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 589
    • 0Komentar

    Wahid Khoiruddin, Senin 6 Maret 2023 Awal Ramadhan tahun 1.444H sudah semakin terasa dekat saja, sebagai umat Islam tentu wajib melaksanakan puasa sebagai wujud dilaksanakannya rukun Islam, berbarengan puasa juga ditunaikan zakat. Hal ini sebagaimana sabda Nabi Muhammad Saw., yang diriwayatkan oleh Sayyidina Umar RA, sebagai terkutip oleh Imam Nanawi di dalam kitab Arbain Nawawi, […]

  • FKPQ Malang Berkah dan Bermutu

    FKPQ Malang Berkah dan Bermutu

    • calendar_month Sabtu, 31 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 804
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Sabtu 31 Desember 2022 Forum Komunuikasi Pendidikan Al Qur’an (FKPQ) yang diketuai oleh Ustad Ahmad Zainl Fuadi kali ini menyelenggarakan workshop pengembangan kurikulum TPQ dan bagaimana melakukan standarisasi kurikulum. Workshop ini bertema “Mewujudkan . FKPQ kota Malang bekerjasama dengan LP Ma’arif Kabupaten Malang sekaligus sebagai pembina pengembangan kurikulum FKPQ Kota Malang. […]

  • Spektakuler, Launching Ma’arif Smart School “Akselerasi Digital Berbasis JAMANU”

    Spektakuler, Launching Ma’arif Smart School “Akselerasi Digital Berbasis JAMANU”

    • calendar_month Rabu, 21 Mei 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 724
    • 0Komentar

    Bq. Rabu, 21 Mei 2025 Foto: Ketua PWNU Jawa Timur mendapatkan sertifikat penghargaan dari Ketua PCNU Kabupaten Malang LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Momen bersejarah menyambut hari Kebangkitan Nasional di bulan Mei. LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang melakukan gebrakan program terbaru untuk mewujudkan peningkatan kualitas pendidikan di Lembaga Ma’arif di Kabupaten Malang. Sabtu (10/05/2025). Di […]

  • Semangat Inovasi Edukatif: Mahasiswa UIN Malang Menggelar Pembelajaran Interaktif di MTs. Wahid Hasyim 02 Dau

    Semangat Inovasi Edukatif: Mahasiswa UIN Malang Menggelar Pembelajaran Interaktif di MTs. Wahid Hasyim 02 Dau

    • calendar_month Sabtu, 23 Des 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 616
    • 0Komentar

    Malang, 12 Desember 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Malang, 12 Desember 2023 – Suasana ceria dan penuh semangat menyelimuti ruang kelas MTs. Wahid Hasyim 02 Dau ketika sekelompok mahasiswa semester 5 dari Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang berkunjung untuk menjalankan program inovatif mereka. Antusiasme siswa pun tak terbendung ketika mahasiswa ini […]

  • Semangat Diponegoro dalam “Wisuda 30” SMAI Diponegoro Wagir

    Semangat Diponegoro dalam “Wisuda 30” SMAI Diponegoro Wagir

    • calendar_month Senin, 22 Mei 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 594
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin, 05 Mei 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang Minggu (07/5/2023) berderet para wisudawan memasuki gedung yang sudah hampir dipenuhi oleh para undangan dan para wali peserta didik. Sebanyak 51 peserta didik dari SMA Islam Diponegoro Wagir Kabupaten Malang terlihat sangat bahagia menyambut wisuda Tahun 2022-2023. Didepan para wisudawan tertulis dengan […]

  • Sukses Literasi, Sukses Liburan Sekolah

    Sukses Literasi, Sukses Liburan Sekolah

    • calendar_month Senin, 19 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 916
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 19 Desember 2022                 Sebagai penggerak literasi yang memiliki peran yang harus terus dilekukan. memasuki masa liburan madrasah tentunya ada hal-hal yang bisa diisi dengan melatih literasi siswa-siswa. peran guru dan orang tua sebagai teladan dan pendamping sangat penting dalam kegiatan ini. Literasi mencakup upaya mengembangkan potensi kemanusiaan yang […]

expand_less