Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » LP Ma’arif PCNU Kab. Malang Menyelenggarakan Workshop IKM di MTs. Munir Ismail

LP Ma’arif PCNU Kab. Malang Menyelenggarakan Workshop IKM di MTs. Munir Ismail

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Rabu, 15 Nov 2023
  • visibility 417

Rabu 25 Oktober 2023

LP Ma’arif NU Kabupaten Malang

Pada hari Rabu, 25 Oktober 2023, LP Ma’arif NU Kabupaten Malang mengadakan pelatihan “Mendesign Pembelajaran Kreatif, Inovatif, dan Berkarakter” dalam rangka implementasi kurikulum merdeka di MTs. Munir Ismail, Gondanglegi. Pelatihan ini diikuti oleh semua guru yang mengajar di MTs. Munir Ismail dan MI Munir Ismail yang berada pada yayasan yang sama. Secara keseluruhan, jumlah peserta sebanyak 35 guru.

Dalam sambutannya, Dr. Abdul Malik Karim Amrullah yang biasa dipanggil Dr. Hamka selaku ketua LP Ma’arif NU Kab. Malang, menyebutkan prinsip 2 dasar dalam organisasi dengan kalimat bahasa Arab, yaitu “Li kulli syai’in lahu ar-ruh. Wa likulli al-munaddhamat syai’ani muhimmani”. Arti kalimat tersebut adalah, “Setiap sesuatu memiliki jiwa, dan jiwa dalam organisasi meliputi 2 hal penting”. Kedua hal penting yang dimaksud adalah kebersamaan dan kepercayaan. Dr. Hamka menambahkan, terdapat satu hal penting lainnya pada organisasi yang bergerak dalam bidang pendidikan, yaitu ilmu. Dengan demikian, jiwa dalam organisasi pendidikan meliputi 3 hal, yaitu kebersamaan, kepercayaan, serta ilmu.

Dr. Hamka juga menyebut tentang betapa pentingnya Aswaja dalam tubuh NU. Bahkan, Dr. Hamka secara khusus meminta kepala sekolah MTs. Munir Ismail untuk memberikan reward terhadap guru-guru yang mengajar Aswaja. Dalam keterangannya, Dr. Hamka juga telah mengusulkan 2 hal kepada PBNU, yaitu standarisasi keilmuan guru Aswaja dan perekrutan PNS spesialisasi guru Aswaja. Usulan ini mendapat tanggapan baik dan sedang dipertimbangkan oleh PBNU.

Pelatihan “Mendesign Pembelajaran Kreatif, Inovatif, dan Berkarakter” terdiri dari 2 sesi. Sesi pertama merupakan pembuatan media pembelajaran kreatif dengan pemanfaatan Canva premium sebagai dasar rancangan media pembelajaran berbasis android. Sesi pertama ini diisi oleh Siti Sulaikho, M.Pd. dari Universitas KH. Abdul Wahab Hasbullah Jombang (UNWAHA), Dian Risky Amalia, M.Pd. dari Universitas Ma’arif Lampung (UMALA), dan Sugirma dari IAIN Ternate.

Pada sesi kedua, dilanjutkan dengan pembelajaran berbasis project dengan memanfaatkan potensi alam di sekitar sekolah. Sesi kedua ini dilatih langsung oleh Dr. Agus Mulyono, M.Kes. yang merupakan dosen di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Selama pelatihan, para guru sangat antusias dan kooperatif. Hal ini dibuktikan dengan adanya produk media pembelajaran yang dihasilkan oleh masing-masing guru. Tidak tanggung-tanggung, setiap guru menghasilkan 2 produk sekaligus.

Pelatihan yang dimulai sejak pukul 09.00 ini merupakan salah satu bentuk komitmen LP Ma’arif NU Kab. Malang untuk meningkatkan kualitas guru serta kualitas lembaga pendidikan di bawah LP Ma’arif NU Kab. Malang. Dr. Hamka menyatakan, kegiatan membangun seperti ini akan terus diadakan hingga tidak terhitung berapa kali. Dr. Hamka menyebutnya dengan istilah, “Mengabdi Tanpa Henti”.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Safari Ramadhan LP Maarif Kabupaten Malang: Transformasi Guru dalam Psikologi Pembelajaran  Mengasah Kesiapan Guru Maarif untuk Mencetak Generasi Berprestasi

    Safari Ramadhan LP Maarif Kabupaten Malang: Transformasi Guru dalam Psikologi Pembelajaran Mengasah Kesiapan Guru Maarif untuk Mencetak Generasi Berprestasi

    • calendar_month Kamis, 20 Mar 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 942
    • 0Komentar

    Rabu, 19 Maret 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Malang, 18 Maret 2025 – Safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh PC LP Maarif NU Kabupaten Malang kali ini menghadirkan tema “Psikologi Pembelajaran, Penguatan Bimbingan, dan Konseling.” Bertempat di Aula MI Desa Tamanasri, Kecamatan Ampelgading, kegiatan ini diikuti oleh lima puluh guru dari wilayah TIRAM (Tirtoyudo dan […]

  • Rapat Kerja Mengembangkan Visi dan Misi SMPI Alma’arif 01 Singosari

    Rapat Kerja Mengembangkan Visi dan Misi SMPI Alma’arif 01 Singosari

    • calendar_month Selasa, 11 Jul 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 527
    • 0Komentar

    Dr. H. Amka. Selasa, 11 Juli 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Dr Amka, Raker yang dilaksanakan oleh SMPI ALMAARIF 01 SINGOSARI ini sangat bagus untuk merencanakan kegiatan tahun berjalan maupun tahun depan. Raker bisa diawali dengan Rapim (rapat pimpinan), dimana Ketua yayasan mengajak semua kepala sekolah dan wakil kepala sekolah untuk bersama sama merumuskan […]

  • Manajemen Kantin Sehat dan Artificial Intelligence

    Manajemen Kantin Sehat dan Artificial Intelligence

    • calendar_month Sabtu, 8 Apr 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 434
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Jumat 7 April 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Safari Ramadhan 1444 Hijriyah atau 2023 Masehi LP Ma’arif NU Kabupaten Malang terus bergulir seperti bola salju yang semakin lama semakin besar merambah wilayah se Kabupaten Malang. Yayasan Izzul Islam Babadan Ngajum yang memiliki lembaga pendidikan mulai dari RA sampai dengan Madrasah […]

  • Ekosistem Kemandirian Lembaga Non Profit

    Ekosistem Kemandirian Lembaga Non Profit

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 294
    • 0Komentar

    Prof. Amka. Selasa, 28 Oktober 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang. Seringkali kita mendapati pernyataan “kita harus menjadi orang yang mandiri”, sebenarnya apakah sebenarnya mandiri itu? Menurut kamus besar bahasa Indonesia, secara umum, mandiri berarti seseorang yang dapat berdiri sendiri tanpa bergantung pada orang lain, atau bisa juga mandiri Adalah tekad untuk bekerja keras demi […]

  • Potensiku, Potensimu, Potensi Kita

    Potensiku, Potensimu, Potensi Kita

    • calendar_month Selasa, 20 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 315
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Ketika seseorang membatasi tindakan yang akan dilakukannya, ia membatasi tindakan yang mampu dilakukannya” Charles Schwab Beberapa hari ini saya menemani Ketua LP Ma’arif NU Kabupaten Malang dalam berbagai undangan acara wisuda. Beliau terus menghimbau bahwa pendidikan harus dikembangkan dengan rasa bahagia sebagai salah satu esensi dari Merdeka Belajar. Memahami Merdeka Belajar […]

  • PHILIP K. HITTI,<br>Bicara Islam Melalui History.

    PHILIP K. HITTI,
    Bicara Islam Melalui History.

    • calendar_month Sabtu, 25 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 485
    • 0Komentar

    Oleh: Prof. Dr. KH. Abdul Haris, M.Ag. Menunggu buka meski tidak bersama sore hari.Membaca buku HISTORY OF THE ARABS tulisan Philip K. Hitti.Amat sangat menarik bahkan terasa pikiranku terbuai.Betapa tidak begitu besar pengaruh Arab Islam yang kalahkan Yunani-Romawi.Sebagai Agama samawi, Islam penerus Agama Isa Al Masih dan Yahudi.Lebih dari itu semua muslim Arab dan non […]

expand_less