Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Observasi dan Volunteer LP Ma’arif bersama Magister Manajemen Pendidikan Islam UIN Malang

Observasi dan Volunteer LP Ma’arif bersama Magister Manajemen Pendidikan Islam UIN Malang

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Jumat, 30 Des 2022
  • visibility 432

Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Jumat 30 Desember 2022

LP Ma’arif Kabupaten Malang.

Madrasah Ibtidaiyah Desa Sumber Keradenan Kecamatan Pakis Kabupaten Malang kedatangan mahasiswa pasca sarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang tepatnya pada Selasa (13/12/2022) pagi hari. Kedatangan beberapa mahasiswa tersebut atas perintah dari salah satu dosen Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang yang merupakan ketua dari LP Ma’arif Kabupaten Malang. Beliau adalah Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd,I., atau sering di panggil bapak Amka. Terdiri dari lima anggota mahasiswa pasca sarjana Manajemen Pendidikan Islam dibawah bimbingan bapak Amka.

Foto bersama dan pemberian kenang-kenangan

Sampainya di lokasi, mahasiswa langsung bertemu dengan bapak Suaidi, SH. Beliau merupakan kepala madrasah tersebut. Beliau menjelaskan beberapa hal seputar sekolah, mulai dari pasang surut dari megelola madrasah tersebut hingga mencapai masa yang lumayan stabil seperti saat ini. Sebelum melaksanakan pengabdian (mengajar) pada hari selasa 13 Desember 2022, salah satu perwakilan dari mahasiswa tersebut sudah melakukan observasi guna mengetahui situasi dan kondisi serta sejauh mana mata pelajaran yang sudah disampaikan pada kelas yang akan dijadikan bahan abdi (untuk mengajar), guna untuk mengetahui materi apa baiknya yang akan disampaikan pada kegiatan pengabdian dan melakukan kegiatan sosialisasi bersama seluruh guru dengan menyesuaikan kebutuhan, serta melihat situasi dan kondisi madrasah tersebut.

Dalam kegiatan sosialisasi, mahasiswa menyuguhkan topik diskusi dengan tema “Sekolah Sebagai Agen Perubahan”, dalam tema tersebut berbicara tentang hubungan lembaga pendidikan dengan masyarakat, dan inovasi dalam meningkatkan hubungan antara madrasah dengan masyarakat. Diskusi yang terjadi sangat menarik dan memberikan sebuah solusi baru bagi kepala madrasah. Harapan dari semua anggota mahasiswa adalah dengan munculnya solusi baru tersebut, dapat mengurangi problematika yang ada di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Desa Sumber keradenan kecamatan Pakis kabupaten Malang.

Kegiatan ini merupakan salah satu program dari LP Ma’arif Kabupaten malang untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan madrasah ma’arif di Kabupaten Malang.

Penulis: Danis Susanti, Halimah As Sadiyah, Ahmad ‘Izzul Mutho’, Nyak Dara Najmatus Subhi, Maharani

editor: mzizzybq

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pelantikan Pramuka Bantara MA Darul Karomah Singosari

    Pelantikan Pramuka Bantara MA Darul Karomah Singosari

    • calendar_month Senin, 30 Jan 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 617
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Senin 30 Januari 2023 LP Ma’arif Kabupaten Malang. Pramuka MA Darul Karomah yang berpangkalan di Jalan Raya Randuagung V Singosari mengadakan beberapa program kegiatan, Tamu ambalan adalah proses pertama pramuka penggalang memasuki dunia pramuka golongan penegak kemudian latihan rutin setiap sabtu jam 09.30 s.d 11.00 WIB dan diantara itu ada pengembaraan […]

  • Alam Bukan untuk Dikuasai

    Alam Bukan untuk Dikuasai

    • calendar_month Kamis, 16 Feb 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 531
    • 0Komentar

    Oleh: Dr. H. Agus Mulyono, M.Kes. Perkembangan Sains dan teknologi yang ada seringkali menyebabkan hal buruk pada alam, seringkali inovasi-inovasi teknologi banyak yang menyebabkan rusaknya lingkungan, rusaknya makhluk yang lain, rusaknya alam, rusaknya ekologi dan menurunnya kualitas hidup manusia (baik disengaja maupun tidak). Seringkali Sains dan teknologi dibuat dan dikembangkan dengan menantang dan menaklukkan alam, […]

  • Latihan Kepemimpinan dan Gladi Tangguh Pramuka Penegak dan Pandega

    Latihan Kepemimpinan dan Gladi Tangguh Pramuka Penegak dan Pandega

    • calendar_month Senin, 13 Feb 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 589
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 13 Februari 2023 LP Ma’arif Kabupaten Malang. Satuan Komunitas Pramuka Maarif NU  Menggelar Latihan Kepemimpinan dan Gladi Tangguh bagi Pramuka Penegak dan Pandega di Lingkungan Pendidikan Maarif NU se-Kabupaten Malang yang kemudian di beri nama DEWAN SAKO PRAMUKA MAARIF NU Kabupaten Malang. Acara ini di buka oleh Wakil Ketua Bagian […]

  • LP Ma’arif Kabupaten Malang Disambut Meriah di Darul Qur’an Bukit Badong Malaysia

    LP Ma’arif Kabupaten Malang Disambut Meriah di Darul Qur’an Bukit Badong Malaysia

    • calendar_month Rabu, 8 Mar 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 534
    • 0Komentar

    Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd.I. Kamis 9 Maret 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Mudir Sekolah Tahfidz Darul Qur’an Bukit Badong (DQBB) Malaysia, Ustad Aiman Sufyan menyambut gembira kedatangan rombongan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Karena kunjungan ini adalah pertama kali dilakukan oleh rombongan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Anak muda yang rendah […]

  • Energi Ilahiah dalam Setiap Langkah

    Energi Ilahiah dalam Setiap Langkah

    • calendar_month Jumat, 17 Feb 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 584
    • 0Komentar

    Oleh: Dr. Abd. Azis Tata Pangarsa, M.Pd. Seperti yang kami agendakan beberapa hari sebelumnya, Kamis malam, tanggal 16 Februari 2023 bakda Maghrib saya berdua dengan Pak Amka (Panggilan Akrab Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.PdI) berangkat menuju Desa Blayu Kecamatan Wajak Kabupaten Malang untuk menghadiri Haul ke-2 Almarhum Dr. Hasan Abadi, M.AP (Mantan Ketua […]

  • PAC IPNU IPPNU Ampelgading Tanamkan Semangat Keorganisasian Pelajar NU di MTs Al-Musholliyah Taman Asri

    PAC IPNU IPPNU Ampelgading Tanamkan Semangat Keorganisasian Pelajar NU di MTs Al-Musholliyah Taman Asri

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 508
    • 0Komentar

    LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang PAC IPNU IPPNU Ampelgading terus menunjukkan konsistensinya dalam membangun kaderisasi pelajar Nahdlatul Ulama melalui berbagai kegiatan edukatif dan inspiratif. Salah satunya adalah kegiatan Sosialisasi dan Pengenalan Organisasi Pelajar NU, yang diselenggarakan pada Senin, 15 Juli 2025 di MTs Al-Musholliyah, Desa Taman Asri, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang. Kegiatan ini menjadi bagian […]

expand_less