Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Pengabdian Sosialisasi Literasi dan Numerasi SD/MI di MI Hayatul Islamiyah

Pengabdian Sosialisasi Literasi dan Numerasi SD/MI di MI Hayatul Islamiyah

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Kamis, 29 Des 2022
  • visibility 426

Kamis 29 Desember 2022

LP Maarif Kabupaten Malang

Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Kabupaten Malang menyelenggarakan kegiatan “LP Maarif Mengabdi” pada hari Senin, 12 Desember 2022. Kegiatan ini merupukan kolaborasi antara LP Ma’arif NU Kabupaten Malang dengan prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut adalah sosialisasi “Literasi dan Numerasi Jenjang SD/ MI di MI Hayatul Islamiyah Kabupaten Malang”. Kegiatan ini dilaksanakan secara offline yang bertempat di ruang guru MI Hayatul Islamiyah Kabupaten Malang, dan diikuti oleh kepala sekolah, seluruh guru MI Hayatul Islamiyah, dan 4 Mahasiswa dari prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Kegiatan sosialisasi dimulai tepat pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini dibuka dan dipandu oleh Inayah Syarifah yang merupakan mahasiswa prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, selaku pembawa acara. Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan pemberian materi sosialisasi tentang Literasi dan Numerasi Jenjang SD/ MI oleh Silmi Farichah yang juga
merupakan mahasiswa prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Kegiatan berlangsung selama 2 jam, dari pukul 10.00–12.00 WIB. Meskipun pelaksanaan kegiatan sosialisasi ini tergolong singkat, namun antusias peserta sangat luar biasa, baik dari bapak ibu guru MI Hayatul Islamiyah, maupun beberapa mahsiswa yang hadir pada kegiatan tersebut.


Agenda terakhir pada pukul 12.00 WIB, yaitu penutupan oleh pembawa acara sekaligus ucapan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah mengikuti kegiatan sosialisasi Literasi dan Numerasi Jenjang SD/ MI di MI di MI Hayatul Islamiyah Kabupaten Malang. Seusai kegiatan sosialisasi, dilanjutkan dengan ramah tamah dan makan siang bersama dengan bapak ibu guru sambil berbincang
santai mengenai proses pembelajaran yang ada di MI Hayatul Islamiyah. Ibu kepala sekolah MI Hayatul Islamiyah menyampaikan bahwasanya, “Saat ini sekolah kami sedang dalam tahap proses pembangunan untuk memperluas ruang kelas siswa, yang nantinya diharapkan para siswa dan bapak ibu guru MI Hayatul Islamiyah bisa lebih nyaman saat proses pembelajaran di dalam kelas.”


Kemudian ibu kepala sekolah MI Hayatul Islamiyah yang akrab disapa bu Salamah ini juga menyampaikan, bahwasanya beliau dan bapak ibu guru sangat senang dengan adanya kegiatan pengabdian ini. Terlebih kegiatan pengabdian ini membawa pengaruh positif dan memberikan ilmu baru bagi bapak ibu guru di MI Hayatul Islamiyah. Beliau juga menyampaikan kepada para mahasiswa, jika sewaktu-waktu ada kesempatan untuk sharing/ berbagi pengalaman, ilmu, dan lain-lain, beliau sangat terbuka untuk itu. Beliau juga berharap, kegiatan pengabdian semacam ini tidak hanya berakhir sampai disini, tetapi kedepannya akan terus memberikan kontribusi yang baik untuk LP Ma’arif NU di Kabupaten Malang.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pitaran Pelatih Sako Pramuka Ma’arif NU

    Pitaran Pelatih Sako Pramuka Ma’arif NU

    • calendar_month Rabu, 22 Mei 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 604
    • 0Komentar

    Ahad, 19 Mei 2024 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang Ketua PC LP Maarif NU Kabupaten Malang mendelegasikan lima Pelatih Pramukanya untuk mengikuti kegiatan “Pitaran Pelatih Sako Pramuka Maarif NU Se- Jawa Timur” di Pondok Pesantren Darus Salam Dongko Trenggalek, Minggu (19/05/2024).Turut hadir pula dalam upacara pembukaan Ketua Kwarcab Trenggalek, Ketua PC LP Ma’arif NU Trenggalek, […]

  • Ma’arif Dampingi Workshop Kurikulum Merdeka dan Deep Learning di PIQ

    Ma’arif Dampingi Workshop Kurikulum Merdeka dan Deep Learning di PIQ

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 922
    • 0Komentar

    Bq. Sabtu, 12 Juli 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang   Foto: Pemateri dan para guru MTs-MA PIQ Workshop Kurikulum Merdeka  dan Pembelajaran Mendalam “Mengeksplorasi Potensi Siswa, Peran PjBL, PBL, dan P5RA dengan Pendekatan Deep Learning” memang sedang sangat hangat dan dibutuhkan. MTs. dan MA PIQ Singosari melakukan konfirmasi kepada LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang […]

  • PHILIP K. HITTI,<br>Bicara Islam Melalui History.

    PHILIP K. HITTI,
    Bicara Islam Melalui History.

    • calendar_month Sabtu, 25 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 611
    • 0Komentar

    Oleh: Prof. Dr. KH. Abdul Haris, M.Ag. Menunggu buka meski tidak bersama sore hari.Membaca buku HISTORY OF THE ARABS tulisan Philip K. Hitti.Amat sangat menarik bahkan terasa pikiranku terbuai.Betapa tidak begitu besar pengaruh Arab Islam yang kalahkan Yunani-Romawi.Sebagai Agama samawi, Islam penerus Agama Isa Al Masih dan Yahudi.Lebih dari itu semua muslim Arab dan non […]

  • Monitoring dan Evaluasi UAMNU

    Monitoring dan Evaluasi UAMNU

    • calendar_month Selasa, 15 Apr 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 914
    • 0Komentar

    Selasa, 15 April 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang SMP Islam Pakisaji sukses melaksanakan kegiatan Ujian Akhir Ma’arif NU (UAMNU) tahun 2025 yang berlangsung selama sepekan, mulai tanggal 14 hingga 21 April 2025. Ujian ini diikuti oleh 22 siswa kelas IX sebagai bentuk evaluasi akhir pembelajaran di lingkungan Lembaga Pendidikan Ma’arif Nahdlatul Ulama. Pelaksanaan UAMNU […]

  • <strong>Kegagalan Mengantisipasi Perubahan</strong>

    Kegagalan Mengantisipasi Perubahan

    • calendar_month Selasa, 7 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 539
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Selasa 7 Maret 2023 “Jika Anda ingin terus memimpin, Anda harus terus berubah.” Howard Hendrick “Anda harus bisa menentukan program studi apa yang akan mati beberapa tahun lagi” Ujar Pak Solichin A. Darmawan sang Direktur Decra Group Indonesia Ketika kami makan bersama di sebuah pertemuan. Saya mengingat perkataan itu dengan cukup […]

  • SPECIAL LIVE SAFARI RAMADHAN 1443H/2022 M PC LP MA’ARIF NU KABUPATEN MALANG, MENATA JAM’IYAH MENGGERAKKAN JAMA’AH DENGAN TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM)

    SPECIAL LIVE SAFARI RAMADHAN 1443H/2022 M PC LP MA’ARIF NU KABUPATEN MALANG, MENATA JAM’IYAH MENGGERAKKAN JAMA’AH DENGAN TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM)

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 515
    • 0Komentar

    humaslp 4 months ago UncategorizedMalang, LP Ma’arif Kab. Malang. Bulan suci Ramadhan1443 H/2022 M ternyata tidak menyurutkan semangat pengurus LP Ma’arif Kabupaten Malang untuk mengabdikan diri dan berjuang membangun pendidikan di Kabupaten Malang. Bahkan Ramadhan menjadi penyemangat para pengurus untuk turba ke berbagai pelosok menjangkau sekolah dan madrasah yang lama tidak dikunjungi. Program telah disusun […]

expand_less