Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Pelantikan Pengurus LP Ma’arif MWC Bantur

Pelantikan Pengurus LP Ma’arif MWC Bantur

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Senin, 30 Jan 2023
  • visibility 495

Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Ahad 29 Januari 2023

LP Ma’arif Kabupaten Malang.

LP Ma’arif NU Kecamatan Bantur masa khidmat 2023 s.d. 2028 sah dilantik. Disaksikan oleh Rois Syuriah Kyai Samiran, Ketua MWC Ustad Sujianto, S.Pd., penasehat KH. Asyik dan segenap pengurus Rois dan jajaran MWC lainnya, hadir juga perwakilan dari beberapa banom dan lembaga seperti Fatayat, Muslimat dan Pagar Nusa.

Pengurus LP Ma’arif Kecamatan Bantur

2023 sampai dengan 2028 akan menjadi pembuktian pengabdian LP Ma’arif Kecamatan Bantur terhadap ilmu pengetahuan dan pengembangan kualitas pendidikan. Dinahkodai oleh Khoirullah, S.Pd,I, (ketua), Nur Kholis, M.Pd.I (wakil ketua), Siti Zulaichoh, M.Pd. (sekretaris), Slamet, M.Pd. (bendahara) dan diikuti oleh para pengurus baru lainnya. Baiat yang dipimpin langsung oleh Ketua LP Ma’arif Kabupaten Malang Dr. H. Abdul malik Karim Amrullah, M.Pd.I., yang mana sebelumnya surat keputusan dibacakan oleh sekretaris LP Ma’arif Muhammad Nur Hasyim,M.Pd.

Pengukuhan LP Ma’arif Kecamatan Bantur

“Kita punya pendidikan di Nahdlatul Ulama, lalu kita tidak berusaha sekuat tenaga untuk menghidupkannya. Maka, sama saja kita memadamkan obor semangat Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy’ari. Salah satu risalah Hadratussyaikh adalah menghidupkan ahlussunnah wal jama’ah. Jadi salah satu yang wajib adalah menghidupkan pendidikan aswaja di madrasah-madrasah” sambutan Dr. Amka di depan para tokoh Kecamatan Bantur, setelah sebelumnya di pagi hingga menjelang siang melaksanakan giat di Yayasan Khoiruddin Gondanglegi.

Ketua LP Ma’arif di Yayasan Khoiruddin Gondanglegi

Dr. Amka kemudian mengajak para tokoh untuk kembali mengkaji dan mendalami Kitab Adabul Alim wal Muta’allim baik di kantor MWC ataupun di madrasah-madrasah secara rutin. Dr.  Amka kembali mengingatkan “Tujuan dari ilmu itu adalah pengamalan. Kita mulai dari kitab ini, setelah semangat dan ilmu yang KH. Hasyim As’ari sudah kita jalankan, baru selanjutnya kita akan berbicara tentang Total Quality Managemant.”

Visi LP Ma’arif Kabupaten Malang adalah mengembalikan fitrah lembaga pendidikan Islam yang berorientasi ilmu. Karena tujuan ilmu adalah amal “the goal of knowledge is action!”. Amal adalah buahnya ilmu, dan salah satu faedah umur adalah amal. Ini sesuai dengan pilar pendidikan UNESCO yaitu learning to know, learning to do, learning to be, learning to live together. LP Ma’arif bersama masyarakat mengembangkan aswaja, keilmuan dan peningkatan kualiatas pendidikan.

Pengurus harian LP Ma’arif Kecamatan Bantur yang berjumlah 19 orang tersebut resmi ditetapkan di jalan raya Wonogiri RT. 09 RW 03 Desa Wonokerto Bantur pada tanggal 06 Rojab 1444 H atau 28 Januari 2023 M dengan ditutup dengan doa kemudian atraksi oleh para pesilat Pagar Nusa Kecamatan Bantur.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Adversity Quotient Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si.

    Adversity Quotient Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si.

    • calendar_month Selasa, 18 Apr 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 572
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa, 18 April 2023 “Tindakan manusia adalah penafsir terbaik pikiran mereka” John Locke Tuban menurut saya perlu berbangga hati karena saat ini salah satu putera terbaik Tuban menjadi tokoh pendidikan di perguruan Tinggi, Lahir di Tuban 10 September 1967, putera pasangan H. Abu Syukur dan Hj. Shofiyah ini sedang menulis tinta […]

  • Sepakati Sinergi, Manfaati, dan Mbarokahi

    Sepakati Sinergi, Manfaati, dan Mbarokahi

    • calendar_month Jumat, 24 Feb 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 302
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Jum’at 24 Februari 2023 LP Ma’arif NU kabupaten Malang. Delegasi dari PC LP Ma’arif NU Kabupaten  Malang, Muhammad Masykur Izzy Baiquni melakukan pertemuan dan diskusi singkat dengan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang Dr. Drs. Suwadji,S.IP., M.Si. Pertemuan dilanjutkan pembicaraan ini dilaksanakan di ruang kerja kantor kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang yang […]

  • Literasi Numerasi Adalah Kecakapan Hidup

    Literasi Numerasi Adalah Kecakapan Hidup

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 247
    • 0Komentar

    LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang. Sabtu (18/10/2025). Saya ingin mengajak kita membaca kilas balik tentang matematika. Istilah matematika berasal dari Bahasa Yunani yaitu mathemata yang berarti hal yang dipelajari, sedangkan dalam Bahasa Belanda disebut wiskunde yang berarti ilmu pasti. Istilah matematika sebagai nama mata pelajaran digunakan pada kurikulum 1975 pada jenjang SD, SMP, dan SMA. […]

  • Membaca “Lagi” Kekuatan Madrasah

    Membaca “Lagi” Kekuatan Madrasah

    • calendar_month Jumat, 21 Jul 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 516
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Kepemimpinan bangsa-bangsa itu selalu berkaitan dengan kemajuan ilmu pengetahuan yang dicapainya. Ada kesenjangan yang jauh dalam pencapain ilmu pengetahuan antara bangsa-bangsa yang berkuasa di dunia sekarang dengan bangsa-bangsa lainnya yang tidak berdaya, yang bodoh, yang miskin dan yang terbelakang’ Abu Al-A’la Al Maududy (Manhaj Jadid li at-Tarbiyah wa at-Ta’lim) Dinamika […]

  • MTs Almaarif 01 Singosari  Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    MTs Almaarif 01 Singosari Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    • calendar_month Selasa, 20 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 585
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa 20 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Wisuda ke-62 MTs. Almaarif 01 Singosari Kabupaten Malang Tahun Ajaran 2022/2023 berlangsung sangat meriah pada hari Sabtu (10/6/2023). Tidak tanggung-tanggung, wisuda ini dihadiri oleh banyak tokoh diantaranya Ketua YP Almaarif Singosari KH. Moh. Anas Noor, M.H., Kepala Kemenag Kabupaten Malang Drs. H. […]

  • Purnawiyata XVI SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo

    Purnawiyata XVI SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo

    • calendar_month Minggu, 2 Jun 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 515
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Ahad, 02 Juni 2024 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Selamat untuk semua siswa Angkatan ke-16. Semoga sukses, masa depan tidak memiliki jani tetapi kejutan dan misteri. Apa yang kamu pelajari selama di sekolah itulah untuk bekal di masa depanmu, terus berjuang meraih cita-cita kalian” ucapan penyemangat dari Ibu Tyas,M.Pd., bagian Humas […]

expand_less