Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Kurikulum Merdeka Langkah Kreatif Inovatif

Kurikulum Merdeka Langkah Kreatif Inovatif

  • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
  • calendar_month Senin, 6 Mei 2024
  • visibility 578

Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Sabtu 24 Februari 2024

LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

Malang pada hari Sabtu (24/02/2024), Berkolaborasi dan bersinergi dengan Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, LP Ma’arif NU Kabupaten Malang menggelar workshop besar-besaran selama 32 jam pelajaran.

“Implementasi Kurikulum Merdeka: Optimalisasi Pengembangan IKM dalam menyusun Modul Ajar untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran & Evaluasi Hasil Belajar sebagai Langkah Kreatif dan Inovatif” menjadi tema besar yang diusung dalam workshop tersebut.

Dibuka oleh Prof. Dr. H. Wahidmurni, M.Pd.,Ak. Guru Besar dan Direktur Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim, beliau mengajak 500 peserta yang hadir memenuhi Aula Gedung Bwalk Hotel Dau Malang untuk memanfaatkan momen belajar sebaik mungkin. Prof Wahid memberikan aplaus besar terhadap sinergi yang sudah terjalin baik antara Pascasarjana UIN Malang dengan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang.

Penghargaan dan ucapan terima kasih diberikan oleh Prof. Amka Ketua LP Ma’arif NU Kabupaten Malang kepada Pascasarjana UIN. Namun, sebelum itu Prof Amka memberi semangat dan motivasi segar terhadap peserta yang sangat antusias dan datang dengan atribut lembaga masing-masing.

Dr. Najmah, M.Pd. sebagai salah satu kepala MTs terbaik di Indonesia menggugah di awal sesi materi, beliau memaparkan strategi membangun madrasah yang memiliki kekuatan semangat dan motivasi untuk berprestasi. Ketua Penjaminan Mutu LP Ma’arif NU kabupaten Malang ini membawa strategi petumbuhan dari madrasah minus input menjadi madrasah penuh karya kreatifitas,

Izzy sang moderator acara memberikan waktu kedua kepada Sufiyatul Munadziroh, M.Pd. “Ayo kita belajar IKM sambil menggunakan teknik bernyanyi biar semua happy selalu” ujar Kepala SMPI Sunan Gri Wagir. Instruktur IKM ini dengan lincah membangkitkan antusiasme audiens dan memberikan reward bagi mereka yang aktif dalam sesi itu.

Pemateri terakhir berbicara tentang instrumen pemelajaran. Dosen UIN maulana Malik Ibrahim Malang, Dr. Alfin Mustikawan, M.Pd. menjelaskan tahapan implementasi dan pengukuran instrumen. beliau juga mengurai langkah-langkah pemelajaran kreatif inovatif yang mesti dilakukan oleh guru.

Sesi penutup, Izzy membawa semangat peserta dalam giat-giat Ma’arif berikutnya yang akan dilakukan. Selain itu, Izzy kembali memperkenalkan lagi seragam LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang dengan filosofi mendalam di balik desain batik tersebut.

(mz)

  • Penulis: Muhammad Masykur Izzy Baiquni

Rekomendasi Untuk Anda

  • K.H. MASYKUR: KONSEP GERAKAN PENDIDIKAN PEMBEBASAN

    K.H. MASYKUR: KONSEP GERAKAN PENDIDIKAN PEMBEBASAN

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 1.042
    • 0Komentar

    humaslp2 weeks ago Learning, OpiniDr. H. Abdul Malik Karim Amrullah. M.Pd.I Dosen FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang; Ketua LP Ma’arif Kabupaten Malang Pendidikan Islam telah meletakkan prinsip yang mendasar untuk menghasilkan manusia paripurna yaitu manusia yang selamat dan berkembang intelektual, jiwa dan raganya. Pendidikan Islam lebih memperhatikan untuk menyelamatkan fitrah manusia yaitu manusia yang […]

  • Langkah Pendidikan Inovatif: Mahasiswa UIN Malang Berkolaborasi dengan FITK dan LP. Ma’arif Kabupaten Malang Mengajar, Menggelar Kunjungan dan Sesi Mengajar Inspiratif di MTs. Wahid Hasyim 02 Dau  

    Langkah Pendidikan Inovatif: Mahasiswa UIN Malang Berkolaborasi dengan FITK dan LP. Ma’arif Kabupaten Malang Mengajar, Menggelar Kunjungan dan Sesi Mengajar Inspiratif di MTs. Wahid Hasyim 02 Dau  

    • calendar_month Sabtu, 23 Des 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 502
    • 0Komentar

    Selasa 12 Desember 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Selasa, 12 Desember 2023 beberapa mahasiswa Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang jurusan PAI semester 5 yang bekerja sama dengan FITK dan LP Ma’arif Kab. Malang mengajar mengunjungi salah satu MTs. didaerah Dau. MTs. tersebut bernama Mts Wahid Hasyim 02 Dau yang berlokasi di Jl.Raya […]

  • <strong>Quality Control Circle Kepemimpinan Rasulullah saw</strong>

    Quality Control Circle Kepemimpinan Rasulullah saw

    • calendar_month Jumat, 10 Feb 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 636
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Setiap institusi hebat adalah perpanjangan bayang-bayang seseorang” Ralph Waldo Emerso Beberapa kali saya diminta untuk berbicara tentang kepemimpinan di beberapa acara yang sangat sederhana karena bagi saya itu adalah forum belajar. Learn to know, learn to do, learn to be, leran to live together dan learn to learn. Terkadang saya […]

  • START PEMETAAN BAKAT DAN MINAT SISWA, LP MA’ARIF KABUPATEN MALANG GANDENG ERAT FAKULTAS PSIKOLOGI UIN MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG

    START PEMETAAN BAKAT DAN MINAT SISWA, LP MA’ARIF KABUPATEN MALANG GANDENG ERAT FAKULTAS PSIKOLOGI UIN MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 526
    • 0Komentar

    humaslp 6 months ago Uncategorized Salah satu program unggulan LP Ma’arif Kabupaten malang adalah tes psikologi dan pemetaan bakat minat siswa. Program talent mapping ini sangat penting dan memiliki manfaat besar bagi siswa untuk memilih jurusan serta karier mereka di kemudian hari. Dan MA Al Khoiriyah Gondanglegi Malang menjadi titik awal start program tersebut. Kamis […]

  • Sukses Berlebaran

    Sukses Berlebaran

    • calendar_month Selasa, 25 Apr 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 427
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Satu-satunya kandungan yang paling penting dalam formula sukses adalah tahu bagaimana bergaul dengan orang lain” Theodore Roosevelt Lebaran adalah momen yang sangat bagus untuk memperbaiki komunikasi yang selama ini beku, terputus, atau komunikasi yang tidak terjalin antar saudara, masyarakat bahkan komunitas. Tidak hanya itu, bila kita liat dan alami ketika […]

  • Inklusi, Pendidikan, dan Perkawinan Anak Usia Sekolah

    Inklusi, Pendidikan, dan Perkawinan Anak Usia Sekolah

    • calendar_month Jumat, 25 Apr 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 975
    • 0Komentar

    Wahid Khoiruddin & Mz. Kamis ,24 April 2025 Foto: Penyerahan Perdes PPA Desa Sumberputih Kecamatan Wajak oleh Kepala Desa Sumberputih kepada Bupati Malang LP Ma’arif NU Kabupaten Malang Kamis, 24 April 2025. Lakpesdam PCNU Kabupaten Malang mengadakan agenda besar dengan tajuk Stakeholder Meeting Kabupaten Malang pada Pelaksanaan Program Inklusi Pencegahan Perkawinan Anak. Lakpesdam PBNU dalam […]

expand_less