Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Pelantikan Pengurus LP Ma’arif MWC Bantur

Pelantikan Pengurus LP Ma’arif MWC Bantur

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Senin, 30 Jan 2023
  • visibility 726

Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Ahad 29 Januari 2023

LP Ma’arif Kabupaten Malang.

LP Ma’arif NU Kecamatan Bantur masa khidmat 2023 s.d. 2028 sah dilantik. Disaksikan oleh Rois Syuriah Kyai Samiran, Ketua MWC Ustad Sujianto, S.Pd., penasehat KH. Asyik dan segenap pengurus Rois dan jajaran MWC lainnya, hadir juga perwakilan dari beberapa banom dan lembaga seperti Fatayat, Muslimat dan Pagar Nusa.

Pengurus LP Ma’arif Kecamatan Bantur

2023 sampai dengan 2028 akan menjadi pembuktian pengabdian LP Ma’arif Kecamatan Bantur terhadap ilmu pengetahuan dan pengembangan kualitas pendidikan. Dinahkodai oleh Khoirullah, S.Pd,I, (ketua), Nur Kholis, M.Pd.I (wakil ketua), Siti Zulaichoh, M.Pd. (sekretaris), Slamet, M.Pd. (bendahara) dan diikuti oleh para pengurus baru lainnya. Baiat yang dipimpin langsung oleh Ketua LP Ma’arif Kabupaten Malang Dr. H. Abdul malik Karim Amrullah, M.Pd.I., yang mana sebelumnya surat keputusan dibacakan oleh sekretaris LP Ma’arif Muhammad Nur Hasyim,M.Pd.

Pengukuhan LP Ma’arif Kecamatan Bantur

“Kita punya pendidikan di Nahdlatul Ulama, lalu kita tidak berusaha sekuat tenaga untuk menghidupkannya. Maka, sama saja kita memadamkan obor semangat Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy’ari. Salah satu risalah Hadratussyaikh adalah menghidupkan ahlussunnah wal jama’ah. Jadi salah satu yang wajib adalah menghidupkan pendidikan aswaja di madrasah-madrasah” sambutan Dr. Amka di depan para tokoh Kecamatan Bantur, setelah sebelumnya di pagi hingga menjelang siang melaksanakan giat di Yayasan Khoiruddin Gondanglegi.

Ketua LP Ma’arif di Yayasan Khoiruddin Gondanglegi

Dr. Amka kemudian mengajak para tokoh untuk kembali mengkaji dan mendalami Kitab Adabul Alim wal Muta’allim baik di kantor MWC ataupun di madrasah-madrasah secara rutin. Dr.  Amka kembali mengingatkan “Tujuan dari ilmu itu adalah pengamalan. Kita mulai dari kitab ini, setelah semangat dan ilmu yang KH. Hasyim As’ari sudah kita jalankan, baru selanjutnya kita akan berbicara tentang Total Quality Managemant.”

Visi LP Ma’arif Kabupaten Malang adalah mengembalikan fitrah lembaga pendidikan Islam yang berorientasi ilmu. Karena tujuan ilmu adalah amal “the goal of knowledge is action!”. Amal adalah buahnya ilmu, dan salah satu faedah umur adalah amal. Ini sesuai dengan pilar pendidikan UNESCO yaitu learning to know, learning to do, learning to be, learning to live together. LP Ma’arif bersama masyarakat mengembangkan aswaja, keilmuan dan peningkatan kualiatas pendidikan.

Pengurus harian LP Ma’arif Kecamatan Bantur yang berjumlah 19 orang tersebut resmi ditetapkan di jalan raya Wonogiri RT. 09 RW 03 Desa Wonokerto Bantur pada tanggal 06 Rojab 1444 H atau 28 Januari 2023 M dengan ditutup dengan doa kemudian atraksi oleh para pesilat Pagar Nusa Kecamatan Bantur.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kalau Sudah Ada Kecerdasan Buatan, Apa Masih Perlu Mondok dan Sekolah?

    Kalau Sudah Ada Kecerdasan Buatan, Apa Masih Perlu Mondok dan Sekolah?

    • calendar_month Kamis, 15 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 754
    • 0Komentar

    Dr. KH. Faris Khoirul Anam. Kamis, 15 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Kemaren malam saya memperkenalkan beberapa tool Kecerdasan Buatan / Artificial Intelligence (AI) kepada para santri. Pikir saya, lebih baik kita kenalkan lalu kita arahkan, daripada mereka tahu sendiri, lalu mencari arah sendiri. Saya lalu bukakan salah satu produk AI popular saat […]

  • Tradisi Baru, Ketua LP Ma’arif Melaporkan Pelaksanaan UAMNU yang Sukses

    Tradisi Baru, Ketua LP Ma’arif Melaporkan Pelaksanaan UAMNU yang Sukses

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 620
    • 0Komentar

    humaslp 7 months ago Uncategorized Di sela-sela kesibukan yang berjibun sebagai Ketua PC LP Ma’arif Kabupaten Malang, Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah mengikuti serangkaian kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) UAMNU di berbagai pelosok Kabupaten Malang bersama tim. Sabtu (19/03/2022) Ketua PC LP Ma’arif Kabupaten Malang masih bisa untuk sowan kepada Rois Syuriah PCNU Kabupaten […]

  • Menulis Kembali dengan “Tinta Ma’arif”

    Menulis Kembali dengan “Tinta Ma’arif”

    • calendar_month Selasa, 18 Jun 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 635
    • 0Komentar

    Izzy Bq, Sabtu 15 Juni 2024 Foto: Kepala MTs. Miftahul Ulum Sidodadi Gedangan LP Marif PCNU Kabupaten Malang. Perjalanan saya dengan Sekjen LP Ma’rif PCNU Kabupaten Malang Sabtu (15/06/2024) ini lumayan menguras energi. Kami melewati jalan berkelok dengan hamparan pepohonan yang teak jarang melewati perkampungan penduduk. Sidodai Gedangan, ya itu tujuan kami. Jalanan yang juga […]

  • Forum KKG Kelas 6 MI Pakis Berfikir Tingkat Tinggi

    Forum KKG Kelas 6 MI Pakis Berfikir Tingkat Tinggi

    • calendar_month Sabtu, 10 Des 2022
    • account_circle humaslp5
    • visibility 521
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Senin 28 November 2022 LP Ma’arif Kabupaten Malang. 26 Nov 2022, bersama forum KKG Kelas 6 MI Kecamatan Pakis Ketua LP Maarif NU Kabupaten Malang menjelaskan bagaimana menyusun soal HOTS atau berfikir tingkat tinggi. Berfikir tingkat tinggi adalah kemampuan berfikir yang tidak sekadar mengingat (recall), menyatakan kembali (restate), atau merujuk tanpa melakukan pengolahan (recite). Konsep HOTS […]

  • Branding dan Penguatan Lembaga Al Ihsan Turen

    Branding dan Penguatan Lembaga Al Ihsan Turen

    • calendar_month Selasa, 27 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 513
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa 27 Desember 2022 LP Ma’arif Kabupaten Malang. Langkah Yayasan Al Ihsan Turen untuk membangun lembaga berkualitas, dilanjutkan dengan mengadakan Sarasehan Membanding Lembaga dan Penguatan Kelembagaan” yang diikuti oleh seluruh guru di Yayasan Al Ihsan. Kemarin, Selasa (20/12/2022) selama 3 jam berlangsung diskusi dan dialog antara Ketua LP Ma’arif Kabupaten Malang […]

  • Praktek Manajemen Reference dan Strategi Tembus Jurnal Ilmiah

    Praktek Manajemen Reference dan Strategi Tembus Jurnal Ilmiah

    • calendar_month Sabtu, 28 Jun 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 755
    • 0Komentar

    Bq. Malang, 28 Juni 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang. Sabtu (28/06/2025), Gedung Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menjadi saksi bisu bagaimana 30 peserta dari para guru Ma’arif Kabupaten Malang berlatih menulis. Pelatihan Penulisan Jurnal Ilmiah ini diikuti oleh peserta yang memamg benar-benar punya keinginan besar untuk mampu menulis Ilmiah. mereka datang dari berbagai […]

expand_less