Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Pelantikan Pengurus LP Ma’arif MWC Bantur

Pelantikan Pengurus LP Ma’arif MWC Bantur

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Senin, 30 Jan 2023
  • visibility 731

Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Ahad 29 Januari 2023

LP Ma’arif Kabupaten Malang.

LP Ma’arif NU Kecamatan Bantur masa khidmat 2023 s.d. 2028 sah dilantik. Disaksikan oleh Rois Syuriah Kyai Samiran, Ketua MWC Ustad Sujianto, S.Pd., penasehat KH. Asyik dan segenap pengurus Rois dan jajaran MWC lainnya, hadir juga perwakilan dari beberapa banom dan lembaga seperti Fatayat, Muslimat dan Pagar Nusa.

Pengurus LP Ma’arif Kecamatan Bantur

2023 sampai dengan 2028 akan menjadi pembuktian pengabdian LP Ma’arif Kecamatan Bantur terhadap ilmu pengetahuan dan pengembangan kualitas pendidikan. Dinahkodai oleh Khoirullah, S.Pd,I, (ketua), Nur Kholis, M.Pd.I (wakil ketua), Siti Zulaichoh, M.Pd. (sekretaris), Slamet, M.Pd. (bendahara) dan diikuti oleh para pengurus baru lainnya. Baiat yang dipimpin langsung oleh Ketua LP Ma’arif Kabupaten Malang Dr. H. Abdul malik Karim Amrullah, M.Pd.I., yang mana sebelumnya surat keputusan dibacakan oleh sekretaris LP Ma’arif Muhammad Nur Hasyim,M.Pd.

Pengukuhan LP Ma’arif Kecamatan Bantur

“Kita punya pendidikan di Nahdlatul Ulama, lalu kita tidak berusaha sekuat tenaga untuk menghidupkannya. Maka, sama saja kita memadamkan obor semangat Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy’ari. Salah satu risalah Hadratussyaikh adalah menghidupkan ahlussunnah wal jama’ah. Jadi salah satu yang wajib adalah menghidupkan pendidikan aswaja di madrasah-madrasah” sambutan Dr. Amka di depan para tokoh Kecamatan Bantur, setelah sebelumnya di pagi hingga menjelang siang melaksanakan giat di Yayasan Khoiruddin Gondanglegi.

Ketua LP Ma’arif di Yayasan Khoiruddin Gondanglegi

Dr. Amka kemudian mengajak para tokoh untuk kembali mengkaji dan mendalami Kitab Adabul Alim wal Muta’allim baik di kantor MWC ataupun di madrasah-madrasah secara rutin. Dr.  Amka kembali mengingatkan “Tujuan dari ilmu itu adalah pengamalan. Kita mulai dari kitab ini, setelah semangat dan ilmu yang KH. Hasyim As’ari sudah kita jalankan, baru selanjutnya kita akan berbicara tentang Total Quality Managemant.”

Visi LP Ma’arif Kabupaten Malang adalah mengembalikan fitrah lembaga pendidikan Islam yang berorientasi ilmu. Karena tujuan ilmu adalah amal “the goal of knowledge is action!”. Amal adalah buahnya ilmu, dan salah satu faedah umur adalah amal. Ini sesuai dengan pilar pendidikan UNESCO yaitu learning to know, learning to do, learning to be, learning to live together. LP Ma’arif bersama masyarakat mengembangkan aswaja, keilmuan dan peningkatan kualiatas pendidikan.

Pengurus harian LP Ma’arif Kecamatan Bantur yang berjumlah 19 orang tersebut resmi ditetapkan di jalan raya Wonogiri RT. 09 RW 03 Desa Wonokerto Bantur pada tanggal 06 Rojab 1444 H atau 28 Januari 2023 M dengan ditutup dengan doa kemudian atraksi oleh para pesilat Pagar Nusa Kecamatan Bantur.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Khotmil Qur’an dan Pembinaan dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang

    Khotmil Qur’an dan Pembinaan dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang

    • calendar_month Rabu, 5 Apr 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 542
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Rabu 05 April 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. “BOP untuk RA sudah dicairkan, BOS juga sudah dicairkan, termasuk TPG untuk guru-guru non PNS sudah kami cairkan” ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang sambil tertawa diikuti riuh dari para hadirin. Di Kantor LP Ma’arif NU Kabupaten Malang pada hari Sabtu […]

  • Biografi H. Mustahal

    Biografi H. Mustahal

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 834
    • 0Komentar

    humaslp1 month agoLearningMuhammad Masykur Izzy Baiquni, Selasa 4 Oktober 2022 Tokoh pendidikan kelahiran Dusun Brongkal dan mengabdi di Dusun Penjalinan beliau adalah H. Mustahal atau lebih dikenal dengan aba Tahal lahir di Kota Malang pada 1 Januari 1932 (di KTP tertulis tahun 1937(salah)), dari pasangan ayah bernama H. Abdurrahman dan Ibu bernama H. Siti Aminah. […]

  • Kurikulum, Kyai, Dan Profesor

    Kurikulum, Kyai, Dan Profesor

    • calendar_month Rabu, 6 Mar 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 857
    • 0Komentar

    Prof. Dr. K.H. Imam Suprayogo LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Dulu, pesantren tidak membutuhkan kurikulum. Hasilnya hebat. Lahir tokoh-tokoh agama dari pesantren. Para santri datang ke pesantren berniat belajar ke kyai yang dikenal kealimannya. Masing-masing kyai memiliki keilmuan yg berbeda-beda, sehingga para santri pun ketika memilih Kyai, menyesuaikan jenis ilmu yang mereka ingin dalami. Para […]

  • 395 SISWA SMK NUSA SUKSES BELAJAR SIAP BEKERJA

    395 SISWA SMK NUSA SUKSES BELAJAR SIAP BEKERJA

    • calendar_month Senin, 5 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 712
    • 0Komentar

    Wahid Khoiruddin, S.Pd. Sabtu, 3 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Suasana riuh penuh kegembiraan dan haru tengah mewarnai pelepasan peserta didik sebanyak 395 kelas XII dalam Purnawiyata angkatan ke-15 SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo di Jl. Raya Subandi, Robyong, Wonomulyo, Kec. Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu Kliwon (03/6/2023). Kepala SMK NU Sunan […]

  • LP Ma’arif Kabupaten Malang Disambut Meriah di Darul Qur’an Bukit Badong Malaysia

    LP Ma’arif Kabupaten Malang Disambut Meriah di Darul Qur’an Bukit Badong Malaysia

    • calendar_month Rabu, 8 Mar 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 558
    • 0Komentar

    Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd.I. Kamis 9 Maret 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Mudir Sekolah Tahfidz Darul Qur’an Bukit Badong (DQBB) Malaysia, Ustad Aiman Sufyan menyambut gembira kedatangan rombongan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Karena kunjungan ini adalah pertama kali dilakukan oleh rombongan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Anak muda yang rendah […]

  • <strong>NONGKRONG SOAL VISI</strong>

    NONGKRONG SOAL VISI

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 433
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Esensi terpenting dari kepemimpinan adalah memiliki visi. Itu harus menjadi visi yang bisa Anda ucapkan dengan jelas dan lantang di setiap kesempatan. Anda tidak bisa meniupkan terompet dengan ragu-ragu” Theodore Hesburgh. “No, ngapa kamu gak jawab waktu ditanya soal visi di seminar tadi?” Tanya Budi agak gusar pada temannya Narno. […]

expand_less