Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » BHPNU Menggelegar di Malang

BHPNU Menggelegar di Malang

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Rabu, 16 Apr 2025
  • visibility 1.317

Selasa, 15 April 2025

LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

Selasa (15/4/2025). Halal bi halal Pengurus  LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang bersama para Koordinator Kecamatan (Kortan) berfedah besar. Agenda penguatan dan pemberian Piagam Badan Hukum Perkumpulan Nahdlatul Ulama (BHPNU) kepada semua lembaga di wilayah Kabupaten Malang terlaksana.

Foto: Para Kortan dalam proses penyerahan Sertifikat BHPNU di Kabupaten Malang

Wahid Khoiruddin, Wakil Sekretaris dan juga sebagai Humas LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang membeberkan informasi-informasi penting terkait BHPNU. Lelaki yang akrab dipanggil dengan nama beken Gus Dur ini menjelaskan “Berikut informasi untuk status satuan pendidikan yang berbadan hukum secara umum. Satuan pendidikan terbagi menjadi dua. Pertama adalah satuan pendidikan ma’arif yang langsung dikelola atau dihandle oleh Ma’arif PBNU. Kedua adalah satuan pendidikan berstatus afiliasi yakni satuan pendidikan yang sudah ada yayasan mandiri. Sehingga untuk satuan pendidikan yang langsung terhubung kepada Ma’arif PBNU itu ada pembaharuan berkala di mana pembaruan itu untuk tahun 2024 sudah menggunakan aplikasi Si Pintar Ma’arif PBNU.

Pada aplikasi itu diharapkan setiap satuan pendidikan mendapatkan hak yakni piagam nasional beserta SK Ma’arif Nasional beserta dengan nomor registrasinya.  Nah khusus untuk satuan pendidikan yang ber-BHPNU mendapatkan layanan untuk mendapatkan NIB berbasis OSS di mana hal itu diproses oleh admin. Satu admin yang disebut Si Pintar Ma’arif PBNU.

Adapun satuan pendidikan yang berafiliasi juga mendapatkan hak untuk SK Ma’arif dan Piagam Ma’arif Nasional sesuai dengan ketentuan yang sama dengan satuan pendidikan yang bernaungan dibawah Ma’arif PBNU. Lembaga yang berafiliasi juga mendapatkan dokumen tersebut pada aplikasi Si Pintar. Dokumen yang diterima itu nantinya hanya 4 macam, yakni SK Ma’arif Nasional, Piagam Ma’arif Nasional, Piagam Ma’arif PW dan Piagam Ma’arif NU Kabupaten Malang.  Sedangkan untuk satuan pendidikan yang langsung dihandle oleh Ma’arif PBNU itu mendapatkan 8 macam dokumen di mana hal itu bisa dipakai masyarakat.”

Foto: Penyerahan Piagam Keanggotaan BHPNU oleh Ketua LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

Piagam dari LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang diberikan kepada sekolah/madrasah yang terdaftar sebagai anggota pada Lembaga Pendidikan Ma’arif Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Malang dengan nomor register dan memiliki masa berlaku. Selanjutnya, sekolah atau madrasah tersebut berhak mendapatkan bantuan, bimbingan, dan pembinaan dari LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • MTs Almaarif 01 Singosari  Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    MTs Almaarif 01 Singosari Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    • calendar_month Selasa, 20 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 863
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa 20 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Wisuda ke-62 MTs. Almaarif 01 Singosari Kabupaten Malang Tahun Ajaran 2022/2023 berlangsung sangat meriah pada hari Sabtu (10/6/2023). Tidak tanggung-tanggung, wisuda ini dihadiri oleh banyak tokoh diantaranya Ketua YP Almaarif Singosari KH. Moh. Anas Noor, M.H., Kepala Kemenag Kabupaten Malang Drs. H. […]

  • <strong> Antusiasme Mencapai Kompetensi</strong>

     Antusiasme Mencapai Kompetensi

    • calendar_month Kamis, 26 Jan 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 504
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Kamis 26 Januari 2023 “Pertandingan yang sesungguhnya selalu terjadi antara apa yang telah Anda capai dengan apa yang mungkin Anda capai” Geoffrey Gaberino Gerimis tak kunjung berhenti sejak tengah malam. Sambil menikmati semilir angin saya membaca sebuah tulisan yang sangat menarik. Pengusaha George Crane dalam tulisan itu berkata “Tidak ada […]

  • Google Drive Media Pengarsipan Data Sekolah di Era Digitalisasi

    Google Drive Media Pengarsipan Data Sekolah di Era Digitalisasi

    • calendar_month Jumat, 7 Jul 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 571
    • 0Komentar

    Mei Linda Puspita Sari, Resa Damastuti dan Kuntum Khairah Ummah. Jumat, 07 Juli 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Malang, 04 Juli 2023 – Era globalisasi saat ini menciptakan fase Transformasi digital salah satunya ialah perkembang teknologi pada dunia pendidikan. Salah satu bentuk perkembangan teknologi informasi ialah pada sistem pengarsipan di era modern ini. Di […]

  • Lima Azimat Membangun Lembaga Pendidikan

    Lima Azimat Membangun Lembaga Pendidikan

    • calendar_month Selasa, 25 Apr 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 558
    • 0Komentar

    Oleh: Prof Dr. HA. Muhtadi Ridwan (Ketua Senat UIN Maulana Malik Ibrahim Malang) Sebelum membahas tentang lima azimat, maka penting kita memperhatikan pertanyaan berikut ini, ”Mengapa ada sekolah yang dulunya merupakan sekolah/madrasah favorit namun akhir-akhir ini sekolah/madrasah tersebut mengalami penurunan peminat, mengalami keterpurukan, bahkan ada yang sampai gulung tikar?”, “Bagaimana cara mengelola sekolah/madrasah, agar dapat […]

  • <strong>Ma’arif Excellent School Internationally Cerified</strong>

    Ma’arif Excellent School Internationally Cerified

    • calendar_month Senin, 23 Jan 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 601
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 23 Januari 2023 Selama dua hari penuh saya mendapatkan kesempatan belajar ISO dari direktur Decra Indonesia yaitu Bapak Sholichin A. Darmawan. Ini merupakan anugerah bagi saya karena bisa belajar sistim manajemen mutu langsung dari pakar yang sudah berada di level puncak atau level principal. dimulai pada hari Selasa 17 Januari […]

  • Pengabdian Sosialisasi Literasi dan Numerasi SD/MI di MI Hayatul Islamiyah

    Pengabdian Sosialisasi Literasi dan Numerasi SD/MI di MI Hayatul Islamiyah

    • calendar_month Kamis, 29 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 422
    • 0Komentar

    Kamis 29 Desember 2022 LP Maarif Kabupaten Malang Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Kabupaten Malang menyelenggarakan kegiatan “LP Maarif Mengabdi” pada hari Senin, 12 Desember 2022. Kegiatan ini merupukan kolaborasi antara LP Ma’arif NU Kabupaten Malang dengan prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut adalah sosialisasi […]

expand_less