Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » BHPNU Menggelegar di Malang

BHPNU Menggelegar di Malang

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Rabu, 16 Apr 2025
  • visibility 1.382

Selasa, 15 April 2025

LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

Selasa (15/4/2025). Halal bi halal Pengurus  LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang bersama para Koordinator Kecamatan (Kortan) berfedah besar. Agenda penguatan dan pemberian Piagam Badan Hukum Perkumpulan Nahdlatul Ulama (BHPNU) kepada semua lembaga di wilayah Kabupaten Malang terlaksana.

Foto: Para Kortan dalam proses penyerahan Sertifikat BHPNU di Kabupaten Malang

Wahid Khoiruddin, Wakil Sekretaris dan juga sebagai Humas LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang membeberkan informasi-informasi penting terkait BHPNU. Lelaki yang akrab dipanggil dengan nama beken Gus Dur ini menjelaskan “Berikut informasi untuk status satuan pendidikan yang berbadan hukum secara umum. Satuan pendidikan terbagi menjadi dua. Pertama adalah satuan pendidikan ma’arif yang langsung dikelola atau dihandle oleh Ma’arif PBNU. Kedua adalah satuan pendidikan berstatus afiliasi yakni satuan pendidikan yang sudah ada yayasan mandiri. Sehingga untuk satuan pendidikan yang langsung terhubung kepada Ma’arif PBNU itu ada pembaharuan berkala di mana pembaruan itu untuk tahun 2024 sudah menggunakan aplikasi Si Pintar Ma’arif PBNU.

Pada aplikasi itu diharapkan setiap satuan pendidikan mendapatkan hak yakni piagam nasional beserta SK Ma’arif Nasional beserta dengan nomor registrasinya.  Nah khusus untuk satuan pendidikan yang ber-BHPNU mendapatkan layanan untuk mendapatkan NIB berbasis OSS di mana hal itu diproses oleh admin. Satu admin yang disebut Si Pintar Ma’arif PBNU.

Adapun satuan pendidikan yang berafiliasi juga mendapatkan hak untuk SK Ma’arif dan Piagam Ma’arif Nasional sesuai dengan ketentuan yang sama dengan satuan pendidikan yang bernaungan dibawah Ma’arif PBNU. Lembaga yang berafiliasi juga mendapatkan dokumen tersebut pada aplikasi Si Pintar. Dokumen yang diterima itu nantinya hanya 4 macam, yakni SK Ma’arif Nasional, Piagam Ma’arif Nasional, Piagam Ma’arif PW dan Piagam Ma’arif NU Kabupaten Malang.  Sedangkan untuk satuan pendidikan yang langsung dihandle oleh Ma’arif PBNU itu mendapatkan 8 macam dokumen di mana hal itu bisa dipakai masyarakat.”

Foto: Penyerahan Piagam Keanggotaan BHPNU oleh Ketua LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

Piagam dari LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang diberikan kepada sekolah/madrasah yang terdaftar sebagai anggota pada Lembaga Pendidikan Ma’arif Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Malang dengan nomor register dan memiliki masa berlaku. Selanjutnya, sekolah atau madrasah tersebut berhak mendapatkan bantuan, bimbingan, dan pembinaan dari LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • MTs. Sunan Bonang Pujon Cetak Siswa Disiplin, Santun, dan Berprestasi

    MTs. Sunan Bonang Pujon Cetak Siswa Disiplin, Santun, dan Berprestasi

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 589
    • 0Komentar

    humaslp 1 month ago Beritamzizzybq. Senin 17 Oktober 2022 “Bagaimana cara kita untuk menanamkan pemahaman kepada anak, supaya mereka bila curhat, curhatnya kepada sang ibu?” buka pertanyaan dari wali murid, “Bagaimana cara supaya anak mau menunjukan semua isi gawainya biar saya tahu apa yang dia lakukan” hadirin yang lain juga ikut bertanya. hangat diskusi parenting […]

  • LP Ma’arif “Sokong” Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan KKMI Malang

    LP Ma’arif “Sokong” Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan KKMI Malang

    • calendar_month Kamis, 4 Jul 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 521
    • 0Komentar

    Bq. Jumat 5 Juli 2024 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang. Loyalitas LP Ma’arif PCNU kabupaten Malang untuk selalu meningkatkan kualitas kelilmuan dan kesejahteraan para guru sangat massif. Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru Sertifikasi MI Kabupaten Malang: Efektif, Sinergi, Inovatif, Prestasi. Di Hotel Grand MIAMI Kepanjen inilah KKMI di bawah kepemimpinan Drs. Moh. Said sukses menggelar acara […]

  • Gerakan Pembaharuan Tidak Kepalang

    Gerakan Pembaharuan Tidak Kepalang

    • calendar_month Sabtu, 25 Mei 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 541
    • 0Komentar

    Oleh: Prof. Dr. Abdul Haris, M.Ag. Abdul Malik Karim sang ketua lembaga.Pendidikan Ma’ari NU Cabang Malang kita.Mengkonstruk pembaharuan yang luar biasa.Menjadi model pendidikan NU di Indonesia.Pantas diharap terus berinovasi tanpa titik dan koma.Gebrakan yang akan kagetkan pengamat siapa saja.Mulai menata mutu dengan penjaminan terstigma.Pendidikan NU berkualitas tidak ada bandingnya. Rupanya kini melibatkan para pemikir dan […]

  • MTs Almaarif 01 Singosari  Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    MTs Almaarif 01 Singosari Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    • calendar_month Selasa, 20 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 907
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa 20 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Wisuda ke-62 MTs. Almaarif 01 Singosari Kabupaten Malang Tahun Ajaran 2022/2023 berlangsung sangat meriah pada hari Sabtu (10/6/2023). Tidak tanggung-tanggung, wisuda ini dihadiri oleh banyak tokoh diantaranya Ketua YP Almaarif Singosari KH. Moh. Anas Noor, M.H., Kepala Kemenag Kabupaten Malang Drs. H. […]

  • LP Ma’arif Kabupaten Malang “Daki Gunung” Bina Penguatan Tradisi Aswaja di Tapal Batas

    LP Ma’arif Kabupaten Malang “Daki Gunung” Bina Penguatan Tradisi Aswaja di Tapal Batas

    • calendar_month Jumat, 16 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 563
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Juma’at 16 Desember 2022 Selasa, 13 Desember 2022 pukul 10:00 wib terselenggaralah kegiatan Seminar Pendidikan yang di adakan oleh ketua dan pengurus LP Ma’arif NU Kabupaten Malang beserta wali murid SMP dan Pondok Pesantren Raudlatut Tholibin dan SMA As-Shodiq di salah satu yayasan pondok pesantren di Lereng Semeru yaitu Pondok Pesantren […]

  • Audit Stage 2 ISO 21001: 2018: Menemukan Ruang- Ruang Perbaikan

    Audit Stage 2 ISO 21001: 2018: Menemukan Ruang- Ruang Perbaikan

    • calendar_month Selasa, 27 Jan 2026
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Prof. Amka. Senin, 26 Januari 2026 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Senen, 26 Januari 2026, Audit Stage 2 ISO, Auditor yang dikirimkan Decra Adalah H.M. Taufiqurahman, SQ, MA, Ardi, dan Lenteras Mahadirka. Audit dilaksanakan selama dua hari, Dimana hari pertama scope audit Adalah Kegiatan perusahaan, proses utama, unit bisnis fungsional dan site yang akan diaudit […]

expand_less