Breaking News
light_mode
Beranda » Muhammad Masykur Izzy Baiquni » Dinamika Madrasahku, Madrasahmu, Madrasah Kita

Dinamika Madrasahku, Madrasahmu, Madrasah Kita

  • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
  • calendar_month Rabu, 10 Jul 2024
  • visibility 737

Bq. Rabu 17 Juli 2024

LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang.

Viva forever
I’ll be waiting
Everlasting, like the sun
Live forever,
For the moment
Ever searching for the one
(Spice girls)

Sore itu ketika saya menikmati lantunan lagu indah dari Spice Girls. Ada diskusi kecil antara pengurus LP Ma’arif tentang perkambangan Madrasah-madrasah LP Ma’arif di berbagai pelosok Kabupaten Malang. Saya menulis pemikiran dan penyimpulan yang diberikan oleh Ketua LP Ma’arif Prof. Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd,I., tentang perjalanan beliau menyelami dinamika keberhasilan, keberagaman sampai kepada permasalahan madrasah di Kabupaten Malang.

Beliau berkata dan mengingatkan Kami kembali tentang dawuh KH. Abdurrahman Wahid yang pernah berkata bahwa, masalah itu ada dua: Pertama masalah yang bisa diselesaikan. dan Kedua adalah masalah yang tidak bisa diselesaikan. Yang bisa diselesaikan jangan dipikir, karena sudah bisa diselesaikan. Yang tidak bisa diselesaikan, juga jangan dipikir, karena tidak bisa diselesaikan.

Catatan Prof Amka selama keliling maarif se antero Kabupaten Malang, kesimpulan nya, ada tahapan perkembangan sekolah maarif: Satu. Tahap Perjuangan, ini adalah tahap penataan pondasi awal, Ciri-ciri nya adalah interaksi dan komunikasi non transaksional, siswanya antara 5-15; Dua. Tahap pertumbuhan, jumlah siswa antara 15-30, fase ini mulai adanya kekompakan pengurus dan sekolah; Tiga. Tahap kedewasaan, jumlah siswanya 40-100, mulai ada penataan manajemen sekolah yang baik; Empat. Tahap Kemapanan, jumlah siswa lebih dari 100, mulai muncul tokoh pendidikan yang di segani,, banyak pengikutnya, mulai ingat sejarah berdirinya; Lima. Tahap Dinamika, jumlah siswa mulai dinamis kadang naik, kadang turun, mulai berebut kekuasaan, mulai merasa bahwa dialah yang paling berjasa, mulai ada perlawanan; Enam. Tahap Penurunan, jumlah siswa konsisten turun meskipun tidak sampai habis, perlawanan semakin membabi buta, konflik terus semakin membesar, masyarakat mulai meninggalkan sekolah dan tidak percaya; dan, Tujuh. Tahap Kematian, mulai ada pembongkaran gedung gedung sekolah, mulai ada gerakan memisah dan mendirikan lagi yang baru

Setidaknya kita harus bergerak ke arah manajemen mutu, setelah itu kita bergerak ke enterpreneur, Quality Assurance becoming Quality Enterpreneur. Solusinya adalah maarif harus bergerak ke manajemen mutu agar bisa stabil di tingkat dewasa dan mapan

Saya kembali melanjutkan menikmati lagu yang terhenti. Madrasahku, madrasahmu, madrasah kita semuanya. Semoga berwujud dalam potongan syair yang berbunyi

Viva forever…..
I’ll be waiting ……
Everlasting, like the sun ….

Wallahu a’laam

  • Penulis: Muhammad Masykur Izzy Baiquni

Rekomendasi Untuk Anda

  • <strong>Musik untuk Kesuksesan Pendidikan</strong>

    Musik untuk Kesuksesan Pendidikan

    • calendar_month Jumat, 3 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 647
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni Takusen o mainicho o Koko desu goshitekitane Nando waratte nando naite Nando kaze o hiite Takusan o tomodachi to Koko de asondekitane Doko de hashite doko de koronde Doko de kenka o shite (Potongan lirik lagu Sayonara Youchin yang menggambarkan suasana kegiatan di TK) Pekan ini kita banyak sekali diadakan […]

  • SD ISLAM ALMAARIF 02 SINGOSARI TULARKAN PROGRAM UNGGULAN UNTUK MI SUNAN GUNUNG  DJATI BANDUNG

    SD ISLAM ALMAARIF 02 SINGOSARI TULARKAN PROGRAM UNGGULAN UNTUK MI SUNAN GUNUNG  DJATI BANDUNG

    • calendar_month Sabtu, 9 Nov 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 1.070
    • 0Komentar

    Prof. Amka. Sabtu 9 November 2024 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang SD Islam Almaarif 02 Singosari mendapatkan kunjungan Studi Tiru dari MI Sunan Gunung Djati Bandung pada Selasa, 5 November 2024 lalu. Hal ini sangat disambut baik oleh SD Islam Almaarif 02 Singosari, mengingat SD Islam Almaarif 02 Singosari merupakan salah satu Sekolah Penggerak yang […]

  • Pengabdian Budaya Literasi Sekolah

    Pengabdian Budaya Literasi Sekolah

    • calendar_month Selasa, 9 Jan 2024
    • account_circle humaslp2
    • visibility 431
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa, 09 Januari 2024 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Selasa (9/1/2024) berlokasi di MI Istiqomah Tajinan Kabuapaten Malang. Berawal dari permintaan dari Ketua LP Ma’arif NU Kabupaten Malang, Prof. Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah,M.Pd.I. kepada Izzy yang bertugas sebagai pengembang budaya literasi di madrasah agar melakukan giat positif di lembaga […]

  • LP Ma’arif Kabupaten Malang Terbukti Memberi Solusi

    LP Ma’arif Kabupaten Malang Terbukti Memberi Solusi

    • calendar_month Selasa, 27 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 628
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Selasa 26 Desember 2022 LP Ma’arif Kabupaten Malang. “Visitasi NU AWARD d LP Ma’arif NU Kabupaten Malang ini terasa sangat menyenangkan dan banyak tantangannya, karena sebagai pengurus yang baru dilantik tentunya setengah tidak percaya masuk nominasi 3 besar NU AWARD PW Jawa Timur, tapi Kami percaya bahwa gerakan perubahan yang kami […]

  • SMK NUSA Excellent

    SMK NUSA Excellent

    • calendar_month Jumat, 23 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 616
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Jumat 23 Desember 2022 LP Ma’arif Kabupaten Malang Sekali lagi LP Ma’arif Kabupaten Malang akan teruji keprofesionalannya dalam mengembangkan lembaga di bawah naungannya. kini SMK NU Sunan Ampel sebagai salah satu SMK terbaik dibawah naungan LP Ma’arif akan divisit oleh tim visitasi PWNU Jawa Timur. Kehebatan dan kredibilitas SMK NU Sunan […]

  • Kolaborasi Ma’arif NU dan UIN Malang: Pencegahan Bullying dengan Nilai Keaswajaan

    Kolaborasi Ma’arif NU dan UIN Malang: Pencegahan Bullying dengan Nilai Keaswajaan

    • calendar_month Jumat, 30 Agt 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 628
    • 0Komentar

    LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Kabupaten Malang – Pengurus Cabang (PC) Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Kabupaten Malang terus mengampanyekan Ma’arif Against Bullying. Kampanye tersebut dilaksanakan di Madrasah Tsanawiyah Nahdlatul Ulama (MTs NU) Pakis, Kabupaten Malang, Kamis (22/08/2024). Kegiatan ini bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN […]

expand_less