Breaking News
light_mode
Beranda » Muhammad Masykur Izzy Baiquni » Motivation is an Energy

Motivation is an Energy

  • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
  • calendar_month Selasa, 2 Jul 2024
  • visibility 552

Bq. Selasa 2 Juli 2024

LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

“Selalu ada sesuatu yang bisa dipelajari bahkan bagi seorang master sekalipun” Master Shifu.

Sahabat saya meminta saya membantunya untuk mengisi pelatihan para guru. Saya menerimanya dengan semangat dan saya bahagia karena tentunya saya akan bertemu dengan para guru yang memiliki motivasi yang tinggi.

Ngomong-ngomong tentang motivasi. Saya teringat dengan ucapan McDonald, “Motivation is a energy change within the person characterized by affective arousal and anticipatory goal reactions” Motivasi adalah suatu perubahan energi di dalam pribadi seseorang yang ditandai dengan timbulnya afektif dan reaksi untuk mencapai tujuan.

Selama sepekan saya menemani para guru, saya bersyukur karena dengan kebersamaan ini sesungguhnya saya belajar banyak kepada para guru-guru yang sudah sangat berpengalaman. Namun, tugas saya saat ini adalah menyebarkan lagi “virus motivasi” kepada guru guru yang mengikuti pengembangan Keprofesian Berkelanjutan yang diadakan di Hotel MIAMI. Ya, motivasi dan rasa kebahagiaan.

Kenapa motivasi perlu terus dihidupkan, khususnya motivasi belajar? Karena motivasi bisa naik dan bisa turun. Dalam belajar, motivasi sangat diperlukan. Sebab, seseorang yang tidak memiliki motivasi dalam belajar, ia tak akan mungkin melakukan aktivitas belajar. Dan yang perlu diingat bahwa di dalam motivasi tidak bisa lepas dari apa yang disebut dengan minat, disiplin, dan juga perhatian.

Seorang guru harus memiliki motivasi yang tinggi, yang ia perlihatkan dalam perilakunya. ini juga disampaikan oleh De Decce dan Grawford bahwa ada empat fungsi guru yang berkaitan dengan peningkatan motivasi belajar para siswanya, yaitu: guru harus menggairahkan siswa dalam belajar dan menghindari hal monoton dan membosankan; Memberikan harapan yang realistis; Memberikan insentif berupa reward atas keberhasilannya; dan, guru mengarahkan perilaku siswa.

Untuk mengajak orang lain memiliki motivasi. Maka, seyogyanya saya sendiri pun harus memiliki motivasi intrinsik yang kuat. Motivasi intrinsik ini haruslah lebih besar daripada motivasi ekstrinsik, yakni motivasi yang berasal dari luar diri.

Di dalam 25 Ways to Win with People, Maxwell menuliskan bahwa setiap orang membutuhkan motivasi dari waktu ke waktu. Ia menulis bahwa kita tidak boleh menganggap enteng kekuatan motivasi. Hal itu dikarenakan a) motivasi membantu orang yang mengetahui apa yang harus ia kerjakan, untuk melakukan hal itu; b) Motivasi membantu orang yang mengetahui komitmen seperti apa yang harus mereka buat, untuk mewujudkannya. c) Motivasi membantu orang yang mengetahui kebiasaan apa yang harus mereka patahkan, untuk mematahkan kebiasaan itu. d) Motivasi membantu orang yang mengetahui jalur mana yang harus mereka tempuh, untuk mengambil jalur itu.

Keberhasilan yang kita raih bisa menjadi motivasi. Namun, banyak para motivator berpendapat bahwa kegagalan adalah satu motivator terbesar….Bagaimana menurut Anda?

Wallahu a’laam

  • Penulis: Muhammad Masykur Izzy Baiquni

Rekomendasi Untuk Anda

  • <strong>NONGKRONG SOAL VISI</strong>

    NONGKRONG SOAL VISI

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 388
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Esensi terpenting dari kepemimpinan adalah memiliki visi. Itu harus menjadi visi yang bisa Anda ucapkan dengan jelas dan lantang di setiap kesempatan. Anda tidak bisa meniupkan terompet dengan ragu-ragu” Theodore Hesburgh. “No, ngapa kamu gak jawab waktu ditanya soal visi di seminar tadi?” Tanya Budi agak gusar pada temannya Narno. […]

  • <strong>Ma’arif Excellent School Internationally Cerified</strong>

    Ma’arif Excellent School Internationally Cerified

    • calendar_month Senin, 23 Jan 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 586
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 23 Januari 2023 Selama dua hari penuh saya mendapatkan kesempatan belajar ISO dari direktur Decra Indonesia yaitu Bapak Sholichin A. Darmawan. Ini merupakan anugerah bagi saya karena bisa belajar sistim manajemen mutu langsung dari pakar yang sudah berada di level puncak atau level principal. dimulai pada hari Selasa 17 Januari […]

  • MJEMIAS

    MJEMIAS

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 227
    • 0Komentar

    Bq. Sabtu, 15 November 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Karya Ilmiah adalah karya tulis yang dikembangkan berdasarkan prosedur ilmiah. Saat menuiis, penulis berada dalam situasi formal dalam lingkungan akademik. Pembaca tulisan ilmiah yang mayoritas adalah ilmuan membawa penulis memiliki budaya ilmiah. Para tokoh mengajarkan bahwa karya tulis yang baik adalah karya tulis yang mampu […]

  • Wisuda SMPI 2 Pujon “Pendidikan Bukan Hanya Tanggungjawab Sekolah”

    Wisuda SMPI 2 Pujon “Pendidikan Bukan Hanya Tanggungjawab Sekolah”

    • calendar_month Rabu, 7 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 541
    • 0Komentar

    Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd.I. Rabu, 07 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang SMP Islam 2 Pujon menggelar Prosesi Wisuda Siswa-Siswi Kelas 12 Tahun 2023 dan Milad SMP Islam 2 Pujon (SMP Ma’arif 42) yang berlokasi di Desa Madiredo RT 01, RW 01 Pujon. Drs. Samsul Jadi sebagai kepala sekolah merasa bahwa […]

  • Dream Adventure Goes To Bali SMP Assyaidiyah

    Dream Adventure Goes To Bali SMP Assyaidiyah

    • calendar_month Minggu, 4 Mei 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 741
    • 0Komentar

    Ahad, 04 Mei 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Dream Adventure, para santri  menapakkan kaki di Pulau Dewata, pada hari Jum’at 25 april 2025. Ini bukan sekadar wisata tanpa makna, ini adalah ziarah ke tanah yang kaya akan spiritualitas, kesenian, dan keindahan alam yang menakjubkan. Althirdlent memulai perjalanan ini dengan rasa antusias dan kesiapan untuk […]

  • <strong><em>Smart Parenting</em> SMP Sunan Giri Wagir “Mendidik dengan Kasih Sayang”</strong>

    Smart Parenting SMP Sunan Giri Wagir “Mendidik dengan Kasih Sayang”

    • calendar_month Senin, 30 Jan 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 534
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Senin 30 Januari 2023 LP Ma’arif Kabupaten Malang. Minggu (29/01/2023) dimulai pukul 07.00 wib. dengan nara sumber Dr. KH. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd.I., dan Dr.Najmah Kasir, S.Pd., M.Pd., SMP Sunan Giri Wagir sukses mengadakan acara Smart Parenting SMP Sunan Giri Wagir “Mendidik dengan Kasih Sayang”. Acara ini dilaksanakan di masjid […]

expand_less