Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » LP Ma’arif dan Sako Tuan Rumah “Pergamanas III” Tahun 2023

LP Ma’arif dan Sako Tuan Rumah “Pergamanas III” Tahun 2023

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Selasa, 13 Jun 2023
  • visibility 645

Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa, 13 Juni 2023

LP Ma’arif NU Kabupaten Malang.

Perkemahan Regu Penggalang Ma’arif Nasional (Pergamanas) III Tahun 2023, merupakan perkemahan tingkat nasional dengan peserta dari berbagai propinsi mulai ujung barat hingga ujung timur Provinsi di bawah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pergamanas III 2023 dilaksanakan di Jawa Timur dan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang menjadi tuan rumah. Sako LP Ma’rif di bawah kepemimpinan Kak Ribut Iswanto siap mensukseskan gelar nasional tersebut. dan Bumi Perkemahan di Pondok Pesantren An Nur 2 menjadi tempat yang sangat representatif karena didukung dengan berbagai sarana dan SDM yang memadai.

Panitia Penyelenggara Pergamanas III 2023 berisi panitia yang bertanggung jawab terhadap seluruh kebijakan dan ketentuan dalam pelaksanaan kegiatan. Panitia terdiri dari unsur-unsur yang dipilih dari pengurus pusat, pengurus wilayah, dan pengurus cabang Lembaga Pendidikan Ma’arif NU Kabupaten Malang. Panitia memiliki tugas untuk memberikan dukungan bantuan moril maupun materiil dalam Kegiatan Pergamanas III.

Pergamanas III Tahun 2023 akan dilaksanakan mulai hari Sabtu 23 Desember sampai dengan hari Kamis 28 Desember 2023. dengan Tema besar “Ideologisasi Aswaja NU melalui situs Nahdlatul Ulama”.

Tujuan Kegiatan Pergamanas III 2023 mengarah pada tujuan Gerakan Pramuka melalui pendidikan dengan pembinaan mental dan spiritual Aswaja, mewujudakn aksi kepedulian terhadap masyarakat, persaudaraan dan kekerabatan, peningkatan keterampilan, dan adanya promosi akan kepentingan enterpreneurship.

Selasa (6/6/2023) Rapat Koordinasi panitia pusat dengan mempertemukan para pengurus pramuka PW Ma’arif Jawa Timur. LP Ma’arif NU Kabupaten Malang dihadiri oleh Ketua Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd.I, Sekjen Muhammad Nur Hsyim, M.Pd., dan Izzy. Sako Pramuka Ma’arif yang langsung dihadiri oleh Kak Ribut Iswanto bersama tim sako dan Pengasuh Pondok Pesantren An Nur 2 yang hadir adalah KH Khoiruddin bersama dan pengurus pondok tersebut dilaksanakan di lantai 2 kantor pondok.

Rapat koordinasi menghasilkan beberapa produk rapat diantaranya pengesahan Launching “Pergamanas III Tahun 2023 di Pondok Pesantren Wisata An Nur 2 oleh KH Khoiruddin dan penentuan ketua panitia pelaksana yaitu Kak Ribut Iswanto

Rapat koordinasi yang dimulai pukul 18. 30 wib tersebut usai dan ditutup bersama pukul 22.00 wib dengan doa yang dipimpin oleh KH. Khoiruddin dan selanjutnya foto bersama. Rapat tersebut dihadiri oleh 23 orang peserta yang berkomitmen untuk mensukseskan Pergamanas III Tahun 2023.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • MTs Almaarif 01 Singosari  Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    MTs Almaarif 01 Singosari Beri Penghargaan Siswa Terbaik UAMNU

    • calendar_month Selasa, 20 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 897
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa 20 Juni 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Wisuda ke-62 MTs. Almaarif 01 Singosari Kabupaten Malang Tahun Ajaran 2022/2023 berlangsung sangat meriah pada hari Sabtu (10/6/2023). Tidak tanggung-tanggung, wisuda ini dihadiri oleh banyak tokoh diantaranya Ketua YP Almaarif Singosari KH. Moh. Anas Noor, M.H., Kepala Kemenag Kabupaten Malang Drs. H. […]

  • Semangat Prof. Dr. H. Masykuri Bakri, M.Si.

    Semangat Prof. Dr. H. Masykuri Bakri, M.Si.

    • calendar_month Jumat, 31 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 1.108
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Jumat 31 Maret 2023 “Musuh terbesar kesuksesan masa depan adalah kesuksesan masa lalu” Rick Warren Malang memiliki banyak tokoh besar dibidang pendidikan, ditingkatan universitas kita juga mengenal para tokoh hebat yang sangat memberikan inspirasi diantaranya Prof. Dr. KH. Tolhah Hasan, Prof Dr. KH. Imam Suprayogo, dan salah satu yang saya […]

  • Mahasiswa KKM UIN Malang Resmi Mengabdi di Desa Sitiarjo, Fokus Perkuat Pendidikan

    Mahasiswa KKM UIN Malang Resmi Mengabdi di Desa Sitiarjo, Fokus Perkuat Pendidikan

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 279
    • 0Komentar

    LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Suasana Balai Desa Sitiarjo tampak berbeda pada Selasa siang. Derap langkah pengabdian resmi dimulai ketika mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Kelompok 128 secara simbolis diserahkan kepada pemerintah desa. Momen ini menandai awal kolaborasi akademik dan masyarakat dalam meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah tersebut. Pembukaan dan […]

  • Spektakuler, Launching Ma’arif Smart School “Akselerasi Digital Berbasis JAMANU”

    Spektakuler, Launching Ma’arif Smart School “Akselerasi Digital Berbasis JAMANU”

    • calendar_month Rabu, 21 Mei 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 703
    • 0Komentar

    Bq. Rabu, 21 Mei 2025 Foto: Ketua PWNU Jawa Timur mendapatkan sertifikat penghargaan dari Ketua PCNU Kabupaten Malang LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Momen bersejarah menyambut hari Kebangkitan Nasional di bulan Mei. LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang melakukan gebrakan program terbaru untuk mewujudkan peningkatan kualitas pendidikan di Lembaga Ma’arif di Kabupaten Malang. Sabtu (10/05/2025). Di […]

  • Satuan Komunitas Pramuka Ma’arif Kabupaten Malang Makin Eksis

    Satuan Komunitas Pramuka Ma’arif Kabupaten Malang Makin Eksis

    • calendar_month Jumat, 20 Jan 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 596
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Jumat 20 Januari 2023 LP Ma’arif Kabupaten Malang. Satuan komunitas Pramuka Maarif NU Kabupaten Malang menggelar rapat kerja (raker) tahunan sebagai bentuk komitmen menjalankan roda keorganisasian yang diamanahkan dalam periode ini. Tahun ini, Raker dibuka langsung oleh Ketua Majelis Pembimbing Sako Pramuka Maarif NU Kabupaten Malang Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, […]

  • <strong>LP Ma’arif Start Dampingi Penerapan ISO 21001:2018 SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo</strong>

    LP Ma’arif Start Dampingi Penerapan ISO 21001:2018 SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo

    • calendar_month Kamis, 26 Jan 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 604
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Kamis 26 Januari 2023 LP Ma’arif kabupaten Malang.                 Gelar Workshop bertajuk Penerapan SNI ISO 21001:2018 Menuju SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo Bertaraf Internasional yang dilakukan SMK NUSA bersama LP Ma’arif Kabupaten Malang berlangsung sukses. “Ini baru awal, kita akan workshop secara terstruktur pada hari-hari berikutnya. Siapkan diri Anda!” Ucap nara […]

expand_less