Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » LP Ma’arif Bersama UIN Maliki Gelar Pelatihan Google Site

LP Ma’arif Bersama UIN Maliki Gelar Pelatihan Google Site

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Senin, 22 Mei 2023
  • visibility 576

Maulidia, S.Pd. Senin, 22 Mei 2023

LP Ma’arif NU Kabupaten Malang.

Sabtu (20/5/2023), LP Ma’arif NU Kabupaten Malang, dalam rangka mendukung peningkatan kualitas pembelajaran di Indonesia khususnya di Jawa Timur, PC LP Ma’arif NU Kabupaten Malang dan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang berkolaborasi mengadakan kegiatan program pengembangan untuk Guru-Guru Madrasah dengan tema seminar dan pelatihan “Pembuatan Website Media Pembelajaran Interaktif dengan Google Site” yang bertempat di MINU Al Istiqamah, Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang.

Pelatihan ini dibawakan oleh para Mahasiswa Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dan dibuka oleh Bapak Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah, M.Pd.I., atau biasa disapa dengan Bapak Hamka selaku dosen Pengampu Mata Kuliah Manajemen Mutu Pendidikan dan Ketua LP Ma’arif NU Kabupaten Malang.

Dalam kesempatan ini Bapak Hamka menjelaskan bahwa pentingnya memahami digital untuk menunjang kegiatan pembelajaran di Madrasah dan sebagai wadah promosi kegiatan madrasah, mengingat perkembangan teknologi yang semakin pesat mempengaruhi semua aspek kehidupan tak terkecuali aspek pendidikan. Tentu para guru dituntut untuk meng-upgrade diri khususnya pada kemampuan mengelola digital. Google Site sebagai tawaran media pembelajaran berbasis website pribadi maupun kelompok yang sangat mudah digunakan dan memiliki segudang manfaat karena memberikan informasi pembelajaran dengan cepat dan bisa diakses di manapun dan kapanpun.

Pelatihan ini diikuti oleh guru-guru madrasah di bawah naungan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Mereka belajar cara membuat situs web media pembelajaran yang menarik dan interaktif menggunakan platform Google Site. Google Site adalah platform yang digunakan untuk membuat situs web dengan mudah dan cepat tanpa perlu pengetahuan teknis yang mendalam.

Dalam pelatihan ini, para guru diajarkan cara membuat situs web media pembelajaran yang menarik dan interaktif dengan menggunakan fitur-fitur Google Site seperti pengaturan tata letak, penggunaan gambar dan video, serta integrasi dengan aplikasi Google lainnya seperti Google Drive dan Google Forms. Para peserta pelatihan juga diberikan pengetahuan tentang cara mengoptimalkan penggunaan Google Site sebagai media pembelajaran interaktif, seperti membuat tugas dan kuis online sampai mempublish web tersebut kepada peserta didik.

Bapak Jamil, salah satu peserta pelatihan, menyatakan kegembiraannya atas kegiatan pelatihan ini. “Saya sangat senang bisa belajar tentang Google Site dan bagaimana saya dapat menggunakannya sebagai media pembelajaran, Alhamdulillah bisa menambah pengetahuan dan saya yakin ini akan membantu saya dalam mengajarkan materi kepada peserta didik dengan cara yang lebih menarik dan interaktif,” ujar Bapak Jamil. Beliau juga menanyakan kapan LP Ma’arif NU mengadakan kembali pelatihan lainnya.

Sementara itu, Bapak Hamka juga menyatakan harapannya bahwa pelatihan ini akan memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan keterampilan digital para guru Madrasah dan meningkatkan kualitas pembelajaran di Madrasah-madrasah NU Malang.

Dengan pelatihan ini, diharapkan para guru dapat mengoptimalkan penggunaan teknologi dalam pembelajaran dan membantu meningkatkan kualitas pendidikan di Madrasah-Madrasah NU Malang.

Penyunting: Mz

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • SEMBILAN GUBES BERKIPRAH, Merangkai Kegiatan Berbasis Realita.

    SEMBILAN GUBES BERKIPRAH, Merangkai Kegiatan Berbasis Realita.

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 235
    • 0Komentar

      Sembilan Profesor berkumpul di Pesantren Cinta Kalam Allah ta’ala. Berbekal kompetensi dalam perspektif pendidikan dan Agama. Sepertinya dalam koordinasi Ketua LP. Ma’arif NU, Malik Amrullah. Mereka melihat pendidikan dalam realita dengan taushiyah. Sungguh mengagumkan meski di sela-sela mengajar masih bisa. Berderma dengan ilmu dan ketrampilan demi kemajuan nusa dan bangsa. Mereka berdiskusi bahkan sampai […]

  • Mahasiswa KKM UIN Malang Resmi Mengabdi di Desa Sitiarjo, Fokus Perkuat Pendidikan

    Mahasiswa KKM UIN Malang Resmi Mengabdi di Desa Sitiarjo, Fokus Perkuat Pendidikan

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 288
    • 0Komentar

    LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Suasana Balai Desa Sitiarjo tampak berbeda pada Selasa siang. Derap langkah pengabdian resmi dimulai ketika mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Kelompok 128 secara simbolis diserahkan kepada pemerintah desa. Momen ini menandai awal kolaborasi akademik dan masyarakat dalam meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah tersebut. Pembukaan dan […]

  • Semangat Inovasi Edukatif: Mahasiswa UIN Malang Menggelar Pembelajaran Interaktif di MTs. Wahid Hasyim 02 Dau

    Semangat Inovasi Edukatif: Mahasiswa UIN Malang Menggelar Pembelajaran Interaktif di MTs. Wahid Hasyim 02 Dau

    • calendar_month Sabtu, 23 Des 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 610
    • 0Komentar

    Malang, 12 Desember 2023 LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Malang, 12 Desember 2023 – Suasana ceria dan penuh semangat menyelimuti ruang kelas MTs. Wahid Hasyim 02 Dau ketika sekelompok mahasiswa semester 5 dari Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang berkunjung untuk menjalankan program inovatif mereka. Antusiasme siswa pun tak terbendung ketika mahasiswa ini […]

  • Catur Bergengsi di Ma’arif Day 2025

    Catur Bergengsi di Ma’arif Day 2025

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 799
    • 0Komentar

      Ribut Iswanto. Senin, 08 September 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang PC LP Ma’arif Nu Kabupaten Malang menyelenggarakan MAARIF DAY 2025, Salah satu cabang olahraga yang bergengsi adalah Catur. Tahun ini Cabor Catur digelar di Malang Timur yaitu Yayasan Pendidikan dan Pengajaran Al Ittihad, tepatnya di Aula MTs Al-Ittihad Belung Poncokusumo. (06/09/2025). Hadir dalam […]

  • Kurikulum, Kyai, Dan Profesor

    Kurikulum, Kyai, Dan Profesor

    • calendar_month Rabu, 6 Mar 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 860
    • 0Komentar

    Prof. Dr. K.H. Imam Suprayogo LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Dulu, pesantren tidak membutuhkan kurikulum. Hasilnya hebat. Lahir tokoh-tokoh agama dari pesantren. Para santri datang ke pesantren berniat belajar ke kyai yang dikenal kealimannya. Masing-masing kyai memiliki keilmuan yg berbeda-beda, sehingga para santri pun ketika memilih Kyai, menyesuaikan jenis ilmu yang mereka ingin dalami. Para […]

  • Membaca “Lagi” Kekuatan Madrasah

    Membaca “Lagi” Kekuatan Madrasah

    • calendar_month Jumat, 21 Jul 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 758
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Kepemimpinan bangsa-bangsa itu selalu berkaitan dengan kemajuan ilmu pengetahuan yang dicapainya. Ada kesenjangan yang jauh dalam pencapain ilmu pengetahuan antara bangsa-bangsa yang berkuasa di dunia sekarang dengan bangsa-bangsa lainnya yang tidak berdaya, yang bodoh, yang miskin dan yang terbelakang’ Abu Al-A’la Al Maududy (Manhaj Jadid li at-Tarbiyah wa at-Ta’lim) Dinamika […]

expand_less