Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » BERITA » Mengenal Sosok Guru Besar “Humanis” Prof. Dr. H. Syamsul Hadi, M.Pd., M.Ed.

Mengenal Sosok Guru Besar “Humanis” Prof. Dr. H. Syamsul Hadi, M.Pd., M.Ed.

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Jumat, 18 Apr 2025
  • visibility 164

Dr. Hj. Najmah, M.Pd., Jum’at, 18 April 2025.

LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang

Dr Najmah kepala MTS NU Pakis yang menjadi anak didik Prof Dr H Syamsul Hadi menjadikan beliau adalah sosok mentor yang sangat bijaksana dan inspiratif, beliau sering menyatakan bahwa “Tidak ada anak yang dilahirkan Bodoh” ungkapan ini menjadikan Prof Syamsul Hadi sebagai tokoh Pendidikan yang bisa dijadikan teladan. Najmah mengungkapkan bahwa 45 tahun lalu (tahun 1981-1984) saya adalah murid Pak Syamsul Hadi di SMP NU Pakis. Beliau guru muda yang energik, cerdas dan sangat perhatian pada murid-muridnya terutama muridnya yang kritis saat pelajaran Matematika dan suka ngeyel, termasuk saya hehe…”Ujar Najma

Setiap pembelajaran, Pak Syamsul selalu berusaha membuat semua siswa aktif untuk bertanya, aktif maju ke depan untuk mengerjakan soal, aktif diskusi sesama teman, suasana pembelajaran selalu hidup. Beliau juga aktif membina kegiatan Pramuka. Kegiatan jekajah alam ke Coban Jahe, perkemahan Sabtu Minggu di halaman sekolah maupun perkemahan tingkat kecamatan dan kabupaten rutin Beliau dampingi. Saya sering dikirim mengikuti lomba-lomba Pramuka tingkat kecamatan maupun kabupaten.

Tahun 1990 saya jadi  Bendahara Kortan Pakis (Koordinator Kecamatan sebutan lawas MWC Ma’arif Kecamatan) Pak Syamsul Hadi sebagai Ketua Kortan (kira-kira 10 tahunan). Banyak kegiatan yang dilakukan bersama para Kepala MI kec. Pakis, diantaranya studi banding ke Sekolah unggul di Sidoarjo, Surabaya, Batu dsb. Lomba Perkemahan Pramuka tingkat MI se-Kec.Pakis,  kemudian Beliau lanjut S2 di Australia.

Tahun 2005 saat saya diterima jadi  ASN Guru Dpk di Kemenag, saya sampaikan ke Beliau dan minta saya membantu di MTs NU Pakis. Beliau yang menelfon Kepala Kemenag agar saya diberi surat tugas di MTs NU Pakis. 1 Februari 2025 saya mulai tugas di MTs NU Pakis, 4 bulan kemudian saya diminta jadi Kepala menggantikan Kapala yang mengundurkan diri. Beliau saat itu masih belum jadi ketua pengurus tapi sudah berani memberikan kesempatan kepada saya sebagai Kepala Madrasah. Hal yang riskan bagi warga Bunut Wetan kalau madrasah dipimpin perempuan, apalagi masih tergolong muda… hehe…

Sebagai Kepala MTs. NU Pakis dari awal saya merasa diberi kuasa penuh (otoritas) oleh Beliau untuk berkreasi mencari berbagai solusi dari permasalahan yang muncul silih berganti. Beliau senantiasa mendukung apapun yang kami lakukan  untuk kemajuan madrasah (lomba-lomba siswa) termasuk lembur seminggu di Madrasah selama Ramadhan (tahun 2007), Beliau membimbing kami menyusun MDP (Madrasah Development Plan) sebagai syarat mendapat dana Proyek MEDP Kemenag RI. Alhamdulillah dana bantuan masuk rekening MTs. NU Pakis 1,2 Milyar selama 3 tahun, dan Alhamdulillah MTs. NU Pakis dinobatkan terbaik Nasional pelaksana proyek MEDP Kemenag RI.

Alhamdulillah setelah MTs. NU Pakis sudah punya gedung sendiri dan sudah  Terakreditasi A hingga tahun 2029 nanti, Beliau masih terus mendampingi kami untuk terus maju dan berprestasi hingga kini. Bagi saya Pak Syamsul adalah inspirator, mentor, dan sosok yang patut untuk terus kami jadikan pegangan semua saran dan  petunjuknya.

(Mz)

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • <strong>Ma’arif Excellent School Internationally Cerified</strong>

    Ma’arif Excellent School Internationally Cerified

    • calendar_month Senin, 23 Jan 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 23 Januari 2023 Selama dua hari penuh saya mendapatkan kesempatan belajar ISO dari direktur Decra Indonesia yaitu Bapak Sholichin A. Darmawan. Ini merupakan anugerah bagi saya karena bisa belajar sistim manajemen mutu langsung dari pakar yang sudah berada di level puncak atau level principal. dimulai pada hari Selasa 17 Januari […]

  • Memprogram Ulang Mindset Korporat Versus Entrepreneur

    Memprogram Ulang Mindset Korporat Versus Entrepreneur

    • calendar_month Sabtu, 10 Agt 2024
    • account_circle humaslp
    • visibility 45
    • 0Komentar

    Izzy, 11 Agustus 2024 “The greatest discovery of all time is that a person can change his future by merely changing his attitude” Oprah Winfrey Disaat saya menghadiri sarasehan dengan tema “Menatap Kualitas Masa Depan Pendidikan Kabupaten Malang”, saat itu nara sumber Prof. M. Mas’ud Said, Ph,D., menyampaikan pemikiran beliau “Membangun Lembaga Pendidikan yang Maju […]

  • Adversity Quotient Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si.

    Adversity Quotient Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si.

    • calendar_month Selasa, 18 Apr 2023
    • account_circle humaslp
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Selasa, 18 April 2023 “Tindakan manusia adalah penafsir terbaik pikiran mereka” John Locke Tuban menurut saya perlu berbangga hati karena saat ini salah satu putera terbaik Tuban menjadi tokoh pendidikan di perguruan Tinggi, Lahir di Tuban 10 September 1967, putera pasangan H. Abu Syukur dan Hj. Shofiyah ini sedang menulis tinta […]

  • Launching Spektakuler “Ma’arif Journal of Education, Madrasah Innovation and Aswaja Studies”

    Launching Spektakuler “Ma’arif Journal of Education, Madrasah Innovation and Aswaja Studies”

    • calendar_month Senin, 19 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 19 Desember 2022 LP Ma’arif Kabupaten Malang Salah satu program pengabdian LP Ma’arif yang spektakuler adalah mendirikan Jurnal Ma’arif Journal of Education, Madrasah Innovation and Aswaja Studies. Jurnal ini ditujukan untuk membudayakan tradisi akademik menulis karya ilmiah di madrasah-madrasah Kabupaten Malang. Harapannya adalah terbangun kualitas pendidikan yang semakin kreatif inovatif […]

  • <strong>Keberaksaraan Sebagai Kebebasan</strong>

    Keberaksaraan Sebagai Kebebasan

    • calendar_month Sabtu, 17 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Kalau ingin maju, tidak boleh puas dengan apa yang ada” KH. Imam Zarkasyi, Gontor Nahdlatul Ulama memiliki tokoh tokoh yang hebat, dalam hal ini penitikberatan yang penulis maksud adalah literasi. Sejarah tidak akan menolak bilamana Hadratussyaikh KH. Muhammad Hasyim Asy’ari, KH. Abdul Wahab Hasbullah, KH. Bisri Syansuri, KH. Ma’shum Lasem, […]

  • Sukses Literasi, Sukses Liburan Sekolah

    Sukses Literasi, Sukses Liburan Sekolah

    • calendar_month Senin, 19 Des 2022
    • account_circle humaslp2
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Senin 19 Desember 2022                 Sebagai penggerak literasi yang memiliki peran yang harus terus dilekukan. memasuki masa liburan madrasah tentunya ada hal-hal yang bisa diisi dengan melatih literasi siswa-siswa. peran guru dan orang tua sebagai teladan dan pendamping sangat penting dalam kegiatan ini. Literasi mencakup upaya mengembangkan potensi kemanusiaan yang […]

expand_less