Breaking News
light_mode
Beranda » Learning » Dari LPM ke LPM

Dari LPM ke LPM

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Senin, 3 Jul 2023
  • visibility 628

Dr. Abd. Azis Tata Pangarsa, M.Pd. Senin, 03 Juli 2023

Pada hari Ahad, 2 Juni 2023 bakda Dhuhur saya bersama Pak Amka, begitu saya biasa memanggil mantan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu atau yang biasa disingkat LPM Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang ini, berangkat takziah ke kediaman Almarhum Bapak Saiful Efendi (Pembina Yayasan Nurul Huda Ngajum Kabupaten Malang).

Kebetulan rumah kami berdekatan, cuma beda RT saja, yaitu di Dusun Klandungan Desa Landungsari Kecamatan Dau Kabupaten Malang, jadi bisa berangkat bersama naik mobil Mitsubishi Sirion, mobil pribadi Pak Amka yang penuh dengan sejarah.

Kali ini kami tidak lewat jalur kota ke arah timur, tetapi lewat jalur kabupaten ke arah barat, dikarenakan selain untuk menghindari kemacetan, dengan melewati jalan kabupaten yaitu melalui Desa Kalisongo Dau, Wagir, Pakisaji dan Ngajum bisa melihat pemandangan yang indah, meski jalurnya naik turun dan jalanan agak rusak.

Sesampai di kediaman Almarhum Bapak Saiful Efendi, setelah berbasa-basi sebentar Pak Amka memimpin tahlil dan doa kemudian berpamitan pulang pada Sohibul musibah, istri, menantu dan anak-anak Almarhum.

Pak Amka bercerita bahwa beberapa saat yang lalu Almarhum masih sempat menyambut dan mendampingi Pak Amka ketika Pak Amka hadir pada kegiatan Wisuda Kelulusan di Yayasan Nurul Huda. Sungguh takdir usia, tidak ada yang tahu, semua rahasia Allah SWT.

Di sela-sela perjalanan berangkat maupun pulang Pak Amka, banyak bercerita dan berdiskusi dengan saya terkait berbagai hal. Sempat juga saya ditraktir di Cafe milik Abah Anton (Mantan Wali Kota Malang) yaitu Cafe Abundacio yang berlokasi di Desa Petungsewu, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang.

Dari banyak hal yang saya diskusikan dengan beliau, Pak Amka, berkata, “Mas Azis, aku ini dari Ketua LPM UIN Malang jadi Ketua LPM Kabupaten Malang.”

Belum sempat saya membantah dan bertanya, Pak Amka lansung menjelaskan pada saya begitu saya terlihat kebingungan, seolah mengerti saya mau bertanya maksud LPM Kabupaten itu apa?

Pak Amka menjelaskan, “Saya mantan Ketua LPM dengan kepanjangan Lembaga Penjaminan Mutu di UIN Maliki Malang dan begitu tidak menjabat Ketua LPM UIN, beberapa saat kemudia saya diangkat menjadi Ketua LPM dengan kepanjangan Lembaga Pendidikan Ma’arif Kabupaten Malang, jadi dari LPM ke LPM, dari Lembaga Penjaminan Mutu ke Lembaga Pendidikan Ma’arif.”

Sontak kami berdua tertawa lepas, beruntungnya saya memiliki Ketua LP Ma’arif NU Kabupaten Malang yang idealis namun juga humoris, sosok yang tak kenal lelah turba blusukan demi menyapa stakeholder madrasah dan sekolah di bawah naungan LP Ma’arif NU.

Sebenarnya saya sering diajak juga, namun karena kewajiban kedinasan yang tidak bisa saya tinggalkan, jadinya bisa menemani beliau saat saya libur dinas saja, seperti hari Ahad ini.

Semoga selalu sehat, Pak Amka, agar terus bisa mengayomi da membersamai madrasah dan sekolah NU di Kabupaten Malang. [ATP]

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Memprogram Ulang Mindset Korporat Versus Entrepreneur

    Memprogram Ulang Mindset Korporat Versus Entrepreneur

    • calendar_month Sabtu, 10 Agt 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 470
    • 0Komentar

    Izzy, 11 Agustus 2024 “The greatest discovery of all time is that a person can change his future by merely changing his attitude” Oprah Winfrey Disaat saya menghadiri sarasehan dengan tema “Menatap Kualitas Masa Depan Pendidikan Kabupaten Malang”, saat itu nara sumber Prof. M. Mas’ud Said, Ph,D., menyampaikan pemikiran beliau “Membangun Lembaga Pendidikan yang Maju […]

  • Implementasikan Deep Learning dan Kurikulum Cinta, Komitmen Ma’arif PCNU Kabupaten Malang  Melawan Intoleransi dan Bullying

    Implementasikan Deep Learning dan Kurikulum Cinta, Komitmen Ma’arif PCNU Kabupaten Malang  Melawan Intoleransi dan Bullying

    • calendar_month Jumat, 16 Mei 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 2.511
    • 0Komentar

    Bq. Jum’at 16 Mei 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Kamis (15/05/2025) Gedung pertemuan MI Hidayatulloh Pringu Bululawang Kabupaten Malang penuh sesak dengan dominasi warna merah dan hitam. Para guru Madrasah Ibtidaiyah memadati ruang tersebut dengan menggunakan seragam batik salah satu ciri khas mereka. Mereka hadir untuk mengikuti Workshop Deep Learning dan Kurikulum Cinta. Guru-guru […]

  • Kader NU Ikuti Program Santri International Fellowship di Inggris

    Kader NU Ikuti Program Santri International Fellowship di Inggris

    • calendar_month Selasa, 3 Des 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 685
    • 0Komentar

    Ida Fitri Anggarini, Rabu, 04 Desember 2024 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Ahad, 01 Desember 2024. Santri yang terpilih dalam progam Santri International Fellowship (Inggris) sedang melaksanakan berbagai kegiatan di Inggris termasuk mengunjungi Indonesian Islamic Center bersama Muslimat NU, PCI NU United Kingdom di London. Program ini merupakan kolaborasi apik antara Kementerian Agama RI dengan […]

  • Kerjasama LP Ma’arif Kabupaten Malang dengan Tim UIN Mengabdi Qoryah Thayyibah Gelar Sosialisasi Tes Kemampuan Akademik

    Kerjasama LP Ma’arif Kabupaten Malang dengan Tim UIN Mengabdi Qoryah Thayyibah Gelar Sosialisasi Tes Kemampuan Akademik

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 579
    • 0Komentar

    Selasa, 09 September 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang   Tim Program UIN Mengabdi Qoryah Thayyibah mengadakan kegiatan “Sosialisasi Pelaksanaan dan Teknis Tes Kemampuan Akademik (TKA)” bagi para guru Matematika tingkat SD/MI dan SMP/MTs. se-LP Ma’arif Kabupaten Malang. Acara ini berlangsung pada Selasa, 9 September 2025 bertempat di Kantor LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang. Foto: […]

  • <strong> Antusiasme Mencapai Kompetensi</strong>

     Antusiasme Mencapai Kompetensi

    • calendar_month Kamis, 26 Jan 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 534
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Kamis 26 Januari 2023 “Pertandingan yang sesungguhnya selalu terjadi antara apa yang telah Anda capai dengan apa yang mungkin Anda capai” Geoffrey Gaberino Gerimis tak kunjung berhenti sejak tengah malam. Sambil menikmati semilir angin saya membaca sebuah tulisan yang sangat menarik. Pengusaha George Crane dalam tulisan itu berkata “Tidak ada […]

  • Perencanaan Program Tahun 2024

    Perencanaan Program Tahun 2024

    • calendar_month Kamis, 11 Jan 2024
    • account_circle humaslp2
    • visibility 604
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Rabu 10 Januari 2024. LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Rabu (10/)1/2024). Sebagai lembaga yang terus meningkatkan profesionalitas. LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang terus melakukan evaluasi diri, demi pelayanan yang semakin baik. Menindaklanjuti program strategis Lembaga Pendidikan Ma’arif PCNU Kabupaten Malang yang telah terlaksana hingga tahun 2023 dan persiapan program selanjutnya tahun […]

expand_less