Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » LP Ma’arif Kabupaten Malang “Daki Gunung” Bina Penguatan Tradisi Aswaja di Tapal Batas

LP Ma’arif Kabupaten Malang “Daki Gunung” Bina Penguatan Tradisi Aswaja di Tapal Batas

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Jumat, 16 Des 2022
  • visibility 545

Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Juma’at 16 Desember 2022

Seminar di Pondok Pesantren Roudlotut Tholibin

Selasa, 13 Desember 2022 pukul 10:00 wib terselenggaralah kegiatan Seminar Pendidikan yang di adakan oleh ketua dan pengurus LP Ma’arif NU Kabupaten Malang beserta wali murid SMP dan Pondok Pesantren Raudlatut Tholibin dan SMA As-Shodiq di salah satu yayasan pondok pesantren di Lereng Semeru yaitu Pondok Pesantren Raudlatut Tholibin atau lebih dikenal Pondok Semeru.

Seminar yang berlokasi di daerah Arjosari Ttirtoyudo Kabupaten Malang ini mengangkat tema  Total Quality Management, Peningkatan Mutu Yayasan dan Lembaga Pendidikan LP Ma’arif Kabupaten Malang. Tema ini diangkat untuk mengembangkan Pendidikan yang mandiri, berkualitas, dan professional dalam bingkai paham Islam ahlussunnah waljama’ah an Nahdliyah.

Giat ini diawali dengan pembukaan oleh pembawa acara Sella salah satu mahasiswa IAI Al-Qolam Malang, sambutan disampaikan oleh Bapak Umar selaku koordinator kecamatan LP Ma’arif, selanjutnya materi yang disampaikan oleh narasumber pertama Ketua LP Ma’arif Kabupaten Malang Dr. H. Abdul Malik Karim Amirullah, M,Pd.I. didampingi narasumber kedua  Muhammad Masykur Izzy Baiquni Dekan Fakultas Tarbiyah IAI Al-Qolam Malang sekaligus penggerak dalam bidang pendidikan literasi LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Dan acara penutup do’a yang disampaikan oleh Kyai Ahmad Zeyyedi selaku pengasuh Pondok Pesantren Raudlatut Tholibin.

Diskusi LP Ma’arif dengan Pengasuh PP Roudlotut Tholibin

Adapun poin penting yang disampaikan oleh ketua LP Ma’arif  adalah menegaskan arah dan mengembangkan pendidikan berbasis pendekatan masyarakat melalui model kearifan lokal dan menjaga tradisi yang sudah diturunkan oleh muassis terdahulu, mulai datangnya ajaran Islam yang dibawa oleh para wali dan di teruskan oleh ulama. Tradisi lokal dimana kyai  ikut serta menjaga dan melestarikan ajaran yang diamanahkan kepada kita semua,d engan sinergitas Lembaga pendidikan, wali santri dan masyarakat maka warisan aqidah akan terjaga,khususnya di Lembaga yang bernaung di LP Ma’arif NU. Lembaga selanjutnya perlu mengembangkan mata pelajaran Aswaja dan implementasinya di sekolah “Ma’arif siap terus memberikan pendampingan” ujar dosen Pascasarjana UIN Malang ini.

Dan penguatan penting yang disampaikan oleh narasumber kedua adalah menuntut ilmu bukan dimana kita mencari gedung yang tinggi, lokasi yang stategis namun niat awal yang dilakukan adalah percayalah dulu pada guru yang mengajar, dengan cara inilah pendidikan yang diselenggarakan oleh lembaga akan berjalan sesuai yang diharapkan oleh para orang tua /wali santri, “Santri NU harus percaya kepada pendidikan di NU” imbuh mas Izzy kepada audiens.

Penyunting (mzizzybq)

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • Merenda Masa Depan, Meraih Impian dengan Do’a dan Usaha Nyata

    Merenda Masa Depan, Meraih Impian dengan Do’a dan Usaha Nyata

    • calendar_month Kamis, 20 Jun 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 562
    • 0Komentar

    Izzy. Kamis 20 Juni 2024 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang. “Penekanan karakter dasar dan kearifan lokal terus dikembangkan. Acara ini dibuat untuk menghormati orang berilmu, menunjukkan karakter orang berilmu yang berwujud sikap siswa siswi menghormati acara mereka” Ucap Gus Sonhaji Ketua Yayasan Al Ihsan Turen saat dimintai kesan tentang wisuda Purnawiyata MI Al Ihsan ke-45 […]

  • Giat Literasi dan Studi Kunjung Perpustakaan UIN Maliki Malang oleh Siswa MA PIQ Singosari Gunq Perkuat Budaya Baca

    Giat Literasi dan Studi Kunjung Perpustakaan UIN Maliki Malang oleh Siswa MA PIQ Singosari Gunq Perkuat Budaya Baca

    • calendar_month Selasa, 6 Mei 2025
    • account_circle humaslp2
    • visibility 1.092
    • 0Komentar

    Senin, o5 Mei 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Malang – Sebanyak 24 siswa Madrasah Aliyah Pendidikan Ilmu Al Quran (MA PIQ) Singosari Malang didampingi oleh lima guru pendamping antusias mengikuti giat literasi dan studi kunjung ke Perpustakaan Pusat Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang pada hari ini, Senin (5/5/2025). Kegiatan ini […]

  • PURNAWIYATA SEKOLAH KEJURUAN

    PURNAWIYATA SEKOLAH KEJURUAN

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 674
    • 0Komentar

    humaslp 4 months ago Pendidikan Lembaga Pendidikan SMK Unggulan An-Nur Bululawang Malang dimana penulis mengabdikan diri untuk mengajar sampai sekarang sudah berhasil meluluskan angkatan ke-6 sejak berdiri pada tahun 2014, ya itu angkatan ke-6 karena 2 tahun pelajaran pertama masih dikelas X dan XI. Edisi spesial ini terlaksana dengan menakjubkan dan tentu berbeda pasca wabah […]

  • Perencanaan Program Tahun 2024

    Perencanaan Program Tahun 2024

    • calendar_month Kamis, 11 Jan 2024
    • account_circle humaslp2
    • visibility 597
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Rabu 10 Januari 2024. LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Rabu (10/)1/2024). Sebagai lembaga yang terus meningkatkan profesionalitas. LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang terus melakukan evaluasi diri, demi pelayanan yang semakin baik. Menindaklanjuti program strategis Lembaga Pendidikan Ma’arif PCNU Kabupaten Malang yang telah terlaksana hingga tahun 2023 dan persiapan program selanjutnya tahun […]

  • Ma’arif Goyang Jagad Maya Malang dengan Religious Literacy

    Ma’arif Goyang Jagad Maya Malang dengan Religious Literacy

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 527
    • 0Komentar

    humaslp2 weeks ago Berita, Learning, PendidikanMuhammad Masykur Izzy Baiquni, Sabtu 03 September 2022 Kerjasama yang apik dan inovatif telah terlaksana antara Kementerian Infokom, PB Ma’arif, Pemerintah Daerah Kabupaten Malang, Kementerian Agama Kabupaten Malang, PC Ma’arif Kabupaten Malang dan SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo, Ahad (28/8/2022) di aula SMK NU Sunan Ampel. Seminar Hybrid Literasi Digital […]

  • Tradisi Aswaja An Nahdliyah Mewarnai Wisuda RA-MI Roudlotul Ulum Pagak

    Tradisi Aswaja An Nahdliyah Mewarnai Wisuda RA-MI Roudlotul Ulum Pagak

    • calendar_month Rabu, 28 Jun 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 537
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni. Rabu, 28 Juni 2023. LP Ma’arif NU Kabupaten Malang. Susana tidak biasa terlihat di lingkungan RA dan MI Roudlotul Ulum Pagak Malang. Umbul-umbul mewarnai kemeriahan di hari itu, Sabtu (24/6/2023). Area halaman ditutup dengan tenda dan pentas yang menjadi pusat perhatian para tamu undangan dan siswa siswi yang hari itu di […]

expand_less