Breaking News
light_mode
Beranda » BERITA » Graduation SMAISAKA Ceremony

Graduation SMAISAKA Ceremony

  • account_circle humaslp2
  • calendar_month Senin, 22 Mei 2023
  • visibility 599

Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Sabtu, 20 Mei 2023

LP Ma’arif NU Kabupaten Malang.

Wajah-wajah ceria memenuhi area SMA Islam Kepanjen. Area parkiran yang luas dipenuhi oleh berderet mobil-mobil pengantar wisudawan bersama beragam atribut keindahan yang dipakai. SMA Islam Kepanjen adalah salah satu SMA Unggulan di Kabupaten Malang, dan juga berada dalam naungan LP Ma’arif NU Kabupaten Malang.

Keluarga besar SMA Islam Kepanjen Malang sedang berbahagia dan penuh dengan senda gurau, wisudawan yang pagi ini Sabtu (20/5/2023) akan melakukan serangkaian acara pelepasan tahun pelajaran 2022/2023. Waktu yang dinilai sangat tepat karena bersamaan dengan Hari Kebangkitan Nasional.

Gedung aula di lantai dasar disulap menjadi tempat prosesi bertajuk Graduation SMA Islam Kepanjen Ceremony, 20 Mei 2023 SMA Islam Kepanjen Religius dan Inovatif. 110 wisudawan dengan tertib memasuki area disambut oleh 110 wali siswa-siswi dan juga segenap undangan lainnya. Turut hadir dalam acara tersebut yaitu para tokoh di Kepanjen dan sekitarnya.

Kepala Sekolah SMA Islam Kepanjen Irwan Farudy, S.Pd., diikuti oleh para guru menggunakan kostum kebudayaan. Beliau melepas 110 wisudawan dengan penuh haru dan harapan yang besar agar wisudawan yang hari ini dilepas, menjadi manusia yang bermanfaat bagi keluarga, masyarakat, bangsa dan agama. Membawa nama SMAI menjadi lebih besar lagi.

Sambutan dari wali siswa-siswi menjadi simbol diterimanya kembali putra-putri yang selama tiga tahun dididik di SM Islam Kepanjen. Harapan dan doa kesuksesan juga disampaikan oleh Ketua Yayasan K.H. Zainal Arifin. Beliau yang juga merupakan Rois Syuriah PCNU Kabupaten Malang dan Pengasuh Pondok Pesantren Putra-Putri Syarif Hidayatullah mengajak hadirin untuk terus belajar, “Semoga para wisudawan mendapatkan ilmu yang bermanfaat, diterima di perguruan tinggi yang bagus, selanjutnya memiliki pekerjaan yang bagus, dan rezeki yang berkah” ujar beliau sebelum menutup dengan doa bersama.

Foto: Hasil Seni Rupa Siswa-siswi SMAI Kepanjen

Perpaduan penampilan antara sholawat yang kemudian dilanjutkan dengan lagu-lagu ceremonial membuat suasana semakin berkesan. Tidak lupa penampilan dari beberapa siswa-siswi yang unjuk kebolehan dalam seni suara menjadi salah satu bentuk seni yang berkembang. Tidak hanya disitu, di beberapa ruangan juga dibuka pameran seni rupa. Beragam aliran seni rupa terlihat memenuhi sudut sudut kelas dinikmati oleh para pengunjung.

Sesi terakhir, diisi dengan motivasi untuk para wisudawan. Didepan hampir 300 lebih audien, Izzy membakar semangat siswa-siswi untuk terus menggali potensi diri dan terus belajar. Perubahan zaman yang sangat cepat mengharuskan siswa-siswi memiliki semangat dan energi besar untuk menyikapinya. Peran pendamping dalam hal ini orang tua dan guru sangatlah penting. Orang tua dan guru juga harus terus belajar menyikapi perubahan zaman dan terus menunjukkan semangat besar demi kemajuan yang diharapkan. Konsolidasi trilogi lingkungan pendidikan harus terus dibangun untuk tercapainya tujuan pendidikan. Selamat untuk SMA Islam Kepanjen.

  • Penulis: humaslp2

Rekomendasi Untuk Anda

  • <strong>Kegagalan Mengantisipasi Perubahan</strong>

    Kegagalan Mengantisipasi Perubahan

    • calendar_month Selasa, 7 Mar 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 558
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Selasa 7 Maret 2023 “Jika Anda ingin terus memimpin, Anda harus terus berubah.” Howard Hendrick “Anda harus bisa menentukan program studi apa yang akan mati beberapa tahun lagi” Ujar Pak Solichin A. Darmawan sang Direktur Decra Group Indonesia Ketika kami makan bersama di sebuah pertemuan. Saya mengingat perkataan itu dengan cukup […]

  • Bullying di Dunia Pendidikan, Masihkah Berlanjut?

    Bullying di Dunia Pendidikan, Masihkah Berlanjut?

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 592
    • 0Komentar

    Tazkia Nufus & Izzy. Senin, 17 November 2025 LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Bullying merupakan bentuk perilaku penindasan yang sering dilakukan oleh sekelompok orang terhadap individu yang dianggap lebih lemah. Di lingkungan sekolah, kelompok pelaku bullying biasanya merasa memiliki kekuasaan dan menggunakan dominasinya untuk menindas siswa lain. Pola serupa juga dapat ditemukan di tempat kerja […]

  • Ma’arif Gencar Implementasikan Kurikulum Merdeka dan Manajemen Sekolah Unggul

    Ma’arif Gencar Implementasikan Kurikulum Merdeka dan Manajemen Sekolah Unggul

    • calendar_month Kamis, 12 Jan 2023
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 730
    • 0Komentar

    Muhammad Masykur Izzy Baiquni, Kamis 12 Januari 2023 LP Ma’arif Kabupaten Malang Bergegas melakukan Inovasi, MI Islamiyah Kaumrejo Ngantang hadirkan LP Ma’arif kabupaten Malang sebagai nara sumber Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka dan Manajemen Sekolah Unggul, Kamis (12/01/2023). Acara yang berlangsung mulai pukul 08.00 sampai dengan 16.00 wib ini diisi oleh para pakar di bidangnya. Menghadirkan […]

  • PURNAWIYATA SEKOLAH KEJURUAN

    PURNAWIYATA SEKOLAH KEJURUAN

    • calendar_month Kamis, 15 Des 2022
    • account_circle humaslp3
    • visibility 674
    • 0Komentar

    humaslp 4 months ago Pendidikan Lembaga Pendidikan SMK Unggulan An-Nur Bululawang Malang dimana penulis mengabdikan diri untuk mengajar sampai sekarang sudah berhasil meluluskan angkatan ke-6 sejak berdiri pada tahun 2014, ya itu angkatan ke-6 karena 2 tahun pelajaran pertama masih dikelas X dan XI. Edisi spesial ini terlaksana dengan menakjubkan dan tentu berbeda pasca wabah […]

  • <strong>Membayar Kepemimpinan dengan Disiplin Diri</strong>

    Membayar Kepemimpinan dengan Disiplin Diri

    • calendar_month Jumat, 10 Feb 2023
    • account_circle humaslp2
    • visibility 556
    • 0Komentar

    Oleh: Muhammad Masykur Izzy Baiquni “Disiplin adalah senjata kemajuan” KH. Imam Zarkasyi Selasa 7 Februari 2023 kita telah dimanjakan dengan acara yang sangat spektakuler memasuki abad kedua Nahdlatul Ulama. saya dan mungkin Anda yang merasakan sama dengan saya tentunya sangat terpukau dengan berbagai macam kegiatan dan atraksi yang digelar, termasuk sajian dari Banser yang luar […]

  • Kolaborasi Ma’arif NU dan UIN Malang: Pencegahan Bullying dengan Nilai Keaswajaan

    Kolaborasi Ma’arif NU dan UIN Malang: Pencegahan Bullying dengan Nilai Keaswajaan

    • calendar_month Jumat, 30 Agt 2024
    • account_circle Muhammad Masykur Izzy Baiquni
    • visibility 637
    • 0Komentar

    LP Ma’arif PCNU Kabupaten Malang Kabupaten Malang – Pengurus Cabang (PC) Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Kabupaten Malang terus mengampanyekan Ma’arif Against Bullying. Kampanye tersebut dilaksanakan di Madrasah Tsanawiyah Nahdlatul Ulama (MTs NU) Pakis, Kabupaten Malang, Kamis (22/08/2024). Kegiatan ini bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN […]

expand_less